ArenaLTE.com - Situs belanja JD.ID yang mengklaim sebagai toko online jualan produk original mengungkapkan bahwa produk Oppo A83 berhasil laris sebanyak 500 unit. Produk yang baru dirilis di Indonesia ini diungkapkan berhasil menarik banyak minat masyarakat. Oppo A83 berhasil sukses dalam sistem pre-order dari tanggal 26 Januari hingga 6 Februari 2018 lalu.

Selama masa periode pre-order, 500 unit disiapkan dan ternyata langsung laris. OPPO A83 yang perdana hadir ini terdiri dari 2 (dua) varian warna, yaitu 250 warna hitam/black, dan 250 warna emas/gold. Namun, dengan tingginya minat para konsumen untuk membeli smartphone tersebut, selama masa pre-order dari tanggal 26 Januari 2018 hingga 6 Februari 2018 hari ini, total 500 unit yang JD.ID sediakan habis terjual. 

Head of Mobile Phone Category JD.ID, Diana Soesanto mengatakan, OPPO merupakan salah satu mitra terdekat kami dan JD.ID selama ini sudah memiliki posisi yang kuat di kategori ponsel pintar di mata para pelanggan setia kami, karena produk kami selalu dijamin ori. Selama 12 hari masa pre-order, kami optimis bisa memenuhi target penjualan  dengan baik,”

Diana juga menjalaskan, bahwa salah satu faktor pendorong terhadap tingginya minat konsumen untuk membeli smartphone OPPPO A83 ini adalah karena harganya yang tergolong terjangkau, yaitu sekitar Rp 2.999.000, namun seluruh konsumen JD.ID sudah mendapatkan teknologi dan fitur yang mumpuni seperti layaknya smartphone untuk segmen premium.

Sementara itu, Marketing Director OPPO Indonesia, Alinna Wenxin juga mengatakan bahwa JD.ID merupakan salah satu perusahaan e-dagang terbesar dan terpercaya di Indonesia, untuk itu OPPO Indonesia mempercayakan rilisan smartphone terbaru dari OPPO tersebut, yaitu OPPO A83 kepada JD.ID sepenuhnya selama masa periode pre-order tersebut. “Dengan hasil penjualan smartphone OPPO A83 yang positif tersebut, diharapkan ke depannya kami dapat bekerjasama kembali dengan JD.ID dengan menawarkan berbagai produk terbaik dari OPPO” papar Allina.

“Yang menjadi keunikan smartphone OPPO A83 dengan smartphone lainnya adalah telah tertanam berbagai teknologi dan fitur terkini yang canggih, diantaranya “Face Unlock” yang merupakan fitur smartphone kelas premium. Melalui fitur tersebut, untuk membuka kunci pada smartphone OPPO A83, para pengguna hanya cukup dengan memandang layarnya saja maka smartphone OPPO A83 tersebut akan langsung terbuka (unlock). Selain itu, keunikan lainnya adalah dari sisi desain smartphone Oppo A83 ini juga telah memiliki layar penuh berukuran 5,7 inci dengan resolusi layar sebesar 1400x720 piksel atau high definition plus, serta ketebalan bodi hanya berukuran 7,7 milimeter, perangkat ini sangat nyaman digengam”, jelas Alinna.

Untuk mendapatkan unit, JD.ID memberikan keleluasaan cara pembayaran mulai dari COD-cash on Delivery (CoD), transfer bank, akun virtual hingga cicilan dengan beragam bank mitra pendukung. Dalam hal ini, selama masa pre-order smartphone OPPO A83 di JD.ID tersebut, 50 persen konsumen cenderung banyak yang melakukan transaksi pembayaran secara cash on delivery (CoD), sementara untuk 50 persen lainnya konsumen lebih memilih metode pembayaran melalui bank transfer, kartu kredit hingga virtual account.

Dengan berbagai kelebihan yang ada pada smartphone OPPO A83 tersebut, kini seluruh konsumen dapat dengan mudah mendapatkanya hanya di www.jd.id dengan harga yang terjangkau. Yang menarik selama periode pre-order tersebut, konsumen juga mendapatkan “free gift” berupa payung eksklusif (Joybrella) dari JD.ID dengan promo gratis ongkos kirim.