ArenaLTE.com - ArenaLTE.com - Apple sampai saat ini masih tetap istiqomah mempertahankan iPhone tanpa dukunga memori eksternal. Dengan perkembangan aplikasi dan konten yang kian besar, maka pengguna memang harus cermat memilih kapasitas memori iPhone berdasarkan besarnya daya tampung.
Phill Schiler, Apple’s SVP of Worldwide Marketing mengakatan, ”Kapasitas memori iPhone 16GB masih jadi yang paling diminati, dikarenakan varian harga yang lebih terjangkau bagi konsumen kebanyakan. iPhone 16GB pada dasarnya dipersiapkan bagi pengguna yang tidak terlalu melihat kebutuhan akan kemampuan penyimpanan yang besar.”
Strategi Apple menawarkan seri dengan kapasitas memori lebih rendah untuk memberikan pilihan harga lebih terjangkau. Namun konsumen justru lebih suka menggunakan seri iPhone dengan kapasitas penyimpanan lebih besar. Sebuah survei dari RBC Capital Markets menyebutkan bahwa pengguna iPhone menginginkan kapasitas memori yang lebih besar dibanding periode sebelumnya.
Baca: Analis: Pengapalan Smartphone Samsung Akan Dilibas Apple di 2015
Adanya tren pergeseran pada permintaan iPhone memang terlihat nyata. Pada tahun lalu persentase pembeli iPhone 16GB mencapai 40 persen, tapi kini angka tersebut menurun jadi 33 persen. Perubahan tren juga terlihat pada pembeli iPhone 64GB dan iPhone 128GB. Di tahun 2014, persentase pembeli iPhone 64GB mencapai 48 persen dan iPhone 128GB sekitar 12 persen. Dan kini terjadi perubahan, pembeli iPhone 64GB menjadi 51 persen dan iPhone 128GB juga naik 16 persen.
Mengingat kemampuan penyimpanan menawarkan sebuah margin keuntungan yang lebih tinggi, bisa dikatakan peningkatan ini merujuk pada kebutuhan pasar yang semakin membutuhkan kapasitas besar dalam mobilitasnya.