ArenaLTE.com - Ditengah meningkatnya popularitas gaming dan eSport, Samsung memutuskan untuk ikut serta bergabung dalam pertarungan laptop gaming dengan menghadirkan Notebook Odyssey terbaru mereka.
 
Kehadiran laptop Gaming Samsung Notebook Odyssey ini menjadi indikasi kuat keseriusan Samsung untuk menggarap pasar Game PC.
 
Nama Samsung memang belum masuk dalam benak kita saat memikirkan tentang laptop gaming. Namun bukan berarti Samsung tidak membuat laptop gaming, selama ini Notebook Odyssey telah hadir beberapa waktu.
 
Namun seri laptop Gaming Samsung Notebook Odyssey terbaru ini telah memasuki arena dengan melangkah lebih jauh lagi.
 
Spesifikasi yang dimilikinya bukan sembarangan dan diklaim siap bertarung dengan laptop gaming yang sudah lebih mapan seperti Asus, Acer, Dell, atau bahkan Razer.

laptop-Gaming-Samsung-Notebook-Odyssey
 
laptop Gaming Samsung Notebook Odyssey langsung menggebrak dengan GPU Nvidia RTX 2080 yang baru diumumkan, bersanding dengan prosesor Intel Core i7 hexacore Gen 8 i7 -8850H dan doraongan RAM 16GB.
 
Layarnya adalah 1080p, memiliki bentang 15,6 inci dengan refresh rate 144Hz. Untuk penyimpanan tersedia SSD NVMe 256GB dan HDD 1TB, dapat diupgrade jika membutuhkan lebih banyak ruang penyimpanan. Disediakan juga port USB-C kali ini, selain tiga port USB-A dan jack HDMI.
 
Yang menarik adalah desain unik Samsung yang baru dengan engsel berpusat yang mungkin tidak cukup mencapai level profesional. Rencananya Notebook Odyssey ini akan tersedia sekitar awal 2019.