ArenaLTE.com - Setelah muncul dalam pagelaran acara IFA di Berlin 2016 lalu. Samsung Indonesia akhirnya resmi memboyong jam tangan pintar terbarunya, Samsung Gear S3. Generasi smartwatch ketiga ini, diklaim berbeda dari pendahulunya karena hadir dengan sertifikat militer dan juga fitur terbaru lainnya yang belum hadir di seri terdahulunya (Gear S1 & S2).
Diungkapkan terinspirasi dari jam tangan tradisional dan seni pembuatan jam, Samsung Gear S3 menggabungkan desain klasik dengan teknologi mobile terkini termasuk IP68 water resistance, built-in speaker dan GPS, yang membuat smartwatch ini mampu menghadirkan secara lengkap fungsi, design dan gaya sehingga dapat menjadi partner terbaik bagi pengguna di setiap kesempatan.
Ada dua seri yang dibooyong Samsung pada seri jam tangan pintar terbarunya ini, yakni Frontier dan Classic. Terinspirasi dari jiwa petualang yang aktif, Gear S3 Frontier menghadirkan tampilan luar ruangan dengan gaya premium yang memadukan fungsi dan desain. Gear S3 Frontier diciptakan untuk berbagai keadaan, baik untuk bisnis ataupun santai.
Sedangkan Gear S3 Classic memiliki desain yang minimalis, elegan, yang biasa ditemui dalam jam tangan yang ikonik. Tipe Classic di desain dengan rinci dimana ukuran dan bentuknya dipilih untuk sebuah konsistensi dan keseimbangan seperti yang dimiliki oleh jam tangan mewah.
“Gear S3 merupakan persembahan terbaru Samsung untuk menambah portfolio kami di kategori wearable dan memberikan pilihan yang lebih beragam kepada konsumen untuk melengkapi gaya hidup mereka sehari-hari. Dengan design yang elegan dan teknologi mutakhir, kami memperkaya koleksi Gear S kami dan memperkenalkan bukan hanya smartwatch terbaik, tapi juga jam tangan terbaik.” Jelas Vebbyna Kaunang , Marketing Director IT & Mobile Samsung Electronics Indonesia, di Bogor.
Lebih lanjut Vebbyna menambahkan Samsung Gear S3 membantu pengguna dalam kegiatan sehari-hari hanya dari pergelangan tangan tanpa harus terus terkoneksi dengan smartphone mereka. Built-in GPS dipadukan dengan aplikasi S-Health memungkinkan pengguna untuk memonitor aktivitas fisik harian mereka. Ketersediaan built-in speaker memungkinkan pengguna dapat mengaktifkan pesan suara dan mendengarkan musik favorit mereka.
Samsung menambah kekuatan dalam performa Gear S3 melalui IP-68 yang merupakan kemampuan tahan air, military grade durability (MIL-STD 810G), serta Gorilla Glass SR+ untuk meminimalisir goresan pada kaca jam tangan. Dilengkapi dengan baterai yang dapat tahan dalam waktu tiga sampai empat hari, memungkinkan pengguna melakukan lebih banyak hal dengan smartwatch mereka.
Always On Display (AOD) pada layer 16 megapixel yang full-color serta Super AMOLED teknologi membedakan Gear S3 dari smartwatch lainnya. AOD akan terus menunjukan tampilan waktu, layaknya jam biasa dengan tampilan muka yang menyerupai jam tangan analog. Bezel yang dapat berputar telah diperbaharui pada Gear S3 berfungsi untuk operasi tanpa menyentuh layar, pengguna dapat menerima atau menolak panggilan masuk. Selain itu, cukup menulis di layar jam, maka pesan dapat secara otomatis berubah menjadi teks. Penguna juga dapat mengaktifkan pengingat atau to-do-list untuk mengatur jadwal dengan aplikasi Reminders.
Untuk Harganya sendiri, Samsung Gear S3 saat ini dilepas dengan harga IDR4.999.000 yang diungkapkan sudah tersedia di pasar Tanah Air sejak Minggu lalu ini.