ArenaLTE.com - ArenaLTE.com - Oppo Indonesia resmi meluncurkan dua seri andalan yakni Oppo Mirror 5 dan Oppo R7 Lite ke pasar Indonesia. Vendor memasukkan dua seri ini dalam kategori yang mereka sebut Valuably Impressive Phone (VIP). Guna mendukung sosialisasi dan branding produk sang vendor menggelar rangkaian acara bertajuk ‘Fashion, Young and Innovative (FYI) Experience Tour’ di beberapa kota besar Tanah Air.oppo indonesia

“Oppo Indonesia memahami kebutuhan konsumen akan smartphone dengan estetika tinggi dan spesifikasi canggih namun memiliki harga terjangkau. Oleh karena itu kami meluncurkan Oppo Mirror 5 dan Oppo R7 Lite yang akan menjadi andalan untuk kategori VIP. Desain eksterior anggun, kamera berkualitas tinggi, spesifikasi canggih tapi harga kompetitif,” ujar Ivan Lau, CEO Oppo Indonesia di ajang peluncuran di Jakarta (19/8/2015).

Oppo Mirror 5 mulai dipasarkan di Indonesia per 19 Agustus 2015 dengan harga Rp 2.999.000. Sementara Oppo R7 Lite baru akan beredar di pasaran pada September 2015 dengan harga sekitar Rp 3.999.000. Dua seri ini bakal menjadi senjata baru Oppo Indonesia di pasar menengah atas.

Sekedar informasi dari Oppo Indonesia, Mirror 5 adalah smartphone 5 inci berbasis Android 5.1 Lollipop yang memiliki keunggulan di sektor desain. Mirror 5 mengusung desain potongan berlian yang membuat sisi eksteriornya terlihat mewah. Smartphone ini juga sudah dibenami prosesor quad core 1,2 GHZ dan 2GB RAM.

Sementara Opppo R7 Lite adalah versi lebih murah dalam lini keluarga R7. Smartphone ini mengandalkan full metal unibody dan didukung layar lengkung 2.5D. Untuk sistem operasi sudah berjalan di atas platform Android Lollipop 5.1 disokong prosesor octa core. Tak ketinggalan R7 Lite adalah satu dari sekian smartphone 4G LTE keluaran Oppo Indonesia. (bda)