ArenaLTE.com - ArenaLTE.com -  Lenovo Vibe X3 baru saja diungkap di Cina. Smartphone ini adalah suksesor dari Vibe X2 yang mengandalkan casing multi layer. Lenovo Vibe X3 hanya membawa sedikit kemiripan dengan model tahun lalu yang mengandalkan sudut menyiku tajam. Selebihnya, smartphone ini mengadopsi bodi dengan sudut lebih membulat.

Hal yang sedikit mengejutkan, Lenovo Vibe X3 mengusung tiga versi smartphone sekaligus. Meski mengusung nama yang sama, tapi tiga smartphone yang meluncur terdiri dari varian berbeda. Dua dari Lenovo Vibe X3 memiliki banyak kemiripan tapi satu seri banyak mengalami pengurangan komponen sehingga harganya jauh lebih murah

Tiga versi Lenovo Vibe X3 ini sama-sama mengantongi layar 5.5 inci dengan resolusi full HD dan panel proteksi Gorilla Glass 3. Dua versi yang lebih high end sudah disuntik chipset Qualcomm Snapdragon 8080 dengan RAM 3GB dan memori internal 32GB atau 64GB dilengkapi slot microSD. Keduanya menyusupkan dual SIM dual standby dan jaringan 4G LTE di kedua slotnya.
Baca juga: Lenovo Memulai Produksi Smartphone di Indonesia

lenovo vibe x3 1Untuk urusan foto, keduanya smartphone ini menyusupkan kamera utama berkekuatan 23MP bersensor Sony IMX230 dilengkapi phase detection autofocus dan rekam video 4K. Sementara di bagian depan ditanami kamera 8MP. Aspek lain yang tak kalah penting adalah baterai berkapasitas 3600 mAh didukung teknologi QuickCharge 2.0 besutan Qualcomm.

Sementara model terakhir hadir dengan chipset true octa core buatan Mediatek. Dapur pacu ini bakal memiliki clockspeed 1.3GHz dan hanya mengusung 2GB RAM dan memori internal 16GB. Tapi kapasitasnya tetap bisa diperbesar via slot microSD. Kameranya juga mengalami downgrade menjadi 16MP di area belakang dan 5MP untuk selfie di bagian depan. Kapasitas baterai pun dikurangi menjadi 3400 mAh namun kabarnya bertipe removable alias bisa dicopot.

Ketiga smartphone Lenovo Vibe X3 ini akan mendapat dukungan audio nan powerful. Mulai dari tiga amplifier Texas Instruments OPA1612, codec dari Cirrus Logic WM8281 untuk noise dan echo cancellation serta Sabre 9018C2M DAC. Sertifikasi Dolby Atmos ditempelkan juga sebagai bukti di bagian belakang bodi. Ketiganya juga sudah dilengkapi sensor sidik jari lho.

Harga jual di Tiongkok dipatok sekitar 470 dolar AS untuk model dengan spesifikasi paling tinggi dengan 64GB ROM dan 390 dolar AS untuk versi 32GB. Sementara harga Lenovo Vibe X3 versi paling murah dibanderol 300 dolar AS.