ArenaLTE.com - Masuk dalam jajaran smartphone flagship tidak mengartikan bahwa ada keamanan besar di dalamnya, seperti smartphone meledak. Ya, baru-baru ini kembali terjadi sebuah peristiwa pait yang dialami pengguna iPhone XS Max di Ohio, Amerika Serikat. iPhone terbaru dari Apple tersebut diklaim mengalami tingkat panas berlebih dan membuatnya meledak.

Josh Hillard merupakan korban dari meledaknya iPhone XS Max yang mengungkapkan bahwa saat kejadian, seri terbaru ini berada dalam saku celananya. Pada awalnya, iPhone XS Max sebelum meledak mengalami tingkat panas berlebih yang membuat Josh Hillard terpaksa mengeluarkannya dari saku. Saat itu juga, perangkat baru Apple ini mengeluarkan asap berwarna hijau dan kuning sebelum meledak.

Beruntungnya, Josh langsung mengeluarkan iPhone XS Max saat terjadi hal mencurigakan yang diakibatkan dari hawa panas perangkat. Setelah keluar dari saku, perangkat langsung mengeluarkan api yang cukup besar dan menghanguskan bagian samping perangkat. Bahkan, dalam kejadian ini iPhone mengeluarkan asap yang cukup banyak dan besar sehingga membuat teman atau rekan kerja Josh berkumpul melihat.

Akan banyaknya pertimbangan yang diberikan oleh rekan kerja, Josh Hillard berpikir akan mengambil tindakan hukum ini. Hal tersebut dikarenakan membuat trauma fisik dan psikologis dirinya terganggu dan bisa membuatnya trauma berkepanjangan untuk memiliki kembali smartphone. Hal lain dari tindakan yang akan dilakukan Josh, menurutnya juga sebagai langkah untuk mengganti rugi perangkat sebagai tindakan konsekuensi perusahaan.

Apple saat ini kabarnya tengah menyelidiki akan kejadian tersebut. Pasalnya, seri iPhone XS Max sendiri merupakan smartphone terbaru perusahaan tahun ini, sehingga kejadian ini menjadi perhatian besar perusahaan. Banyak akibat dan hal yang dicurigai pada kasus ini, sehingga bisa menjadi pelajaran dari kedua belah pihak.