ArenaLTE.com - Merayakan hari jadi ke-55 “Legenda Hidup Musik Indonesia”, Iwan Fals, Yonder Music dan PT XL Axiata Tbk (XL) menggelar sebuah konser besar. Konser ini adalah bagian dari program Konser XL Yonder Music live series dengan tajuk “Merayakan Karya Iwan Fals” yang berlangsung di Pantai Karnaval, Taman Impian Jaya Ancol, Sabtu (3/9/2016).

Pada konser di malam Minggu tersebut, untuk pertama kalinya lagu dari Iwan Fals “Manusia Setengah Dewa” diperdengarkan dan dinyanyikan kembali dalam versi remix oleh Iwan Fals berkolaborasi dengan dua artis penyanyi asing Yasiin Bey & Simphiwe Dama.

Versi remix ini hanya tersedia di aplikasi Yonder khusus bagi pengguna XL. Artis papan atas lain yang ikut tampil dalam pergelaran musik tersebut antara lain adalah Rossa, Andien dan Vicky Sianipar.

Yonder Music sendiri merupakan aplikasi pemutar musik digital (layanan streaming musik). Saat ini Yonder telah mencapai jumlah 100.000 pengguna, dan sebagai bentuk perayaan pencapaian ini bertepatan dengan ulang tahun ke-55 Iwan Fals.

XL Yonder Music Iwan Fals
Karya-karya Iwan Fals termasuk yang paling banyak diunduh di Yonder Music. Meskipun banyak lagunya diciptakan belasan tahun silam, namun banyak anak-anak muda beda generasi yang ikut menggemarinya. Lagu-lagu karya Iwan, ada di antara sekitar 27 lagu yang tersedia di Yonder Musik.

Chief of Prepaid Business Officer XL, David Arcelus Oses dalam keterangan resminya kepada ArenaLTE.com mengatakan, “Musik merupakan seni yang bersifat universal dan tak dapat dilepaskan dalam kehidupan sehari-hari, baik saat sendirian atau berkelompok, di rumah, atau di tempat umum. Dan, Iwan Fals adalah legenda.”

“Bang Iwan adalah penyampai aspirasi rakyat karena lagu-lagunya adalah merupakan suara rakyat, yang tak lekang oleh roda zaman. Kami percaya, lagu-lagu Iwan Flas akan selalu menginspirasi anak-anak Indonesia lintas generasi, menjadi penyemangat dalam membangun Indonesia”, tambahnya.

Di Indonesia, trafik penggunaan Yonder sangat aktif. Berdasarkan data yang selalu terpantau, dari total pengguna Yonder XL, sekitar 70% aktif. Artinya mereka aktif mendengarkan musik melalui aplikasi Yonder.

Untuk bisa selalu memuaskan pelanggan, Yonder memiliki sejumlah album eksklusif yang hanya dapat diakses di Yonder seperti album kebebasan dari 17 penyanyi ternama dan tribute untuk mengenang almarhum Mike Mohede, menyelenggarakan program Fly Aways, juga tentunya terus menyediakan lagu-lagu teranyar. Selain itu, Yonder terus bisa didengarkan secara gratis oleh pelanggan XL.