ArenaLTE.com - Samsung kian menggebu dalam mengadaptasi wearable device dengan sokongan chip prosesor yang mampu mendukung koneksi 4G LTE (Long Term Evolution). Seperti belum lama berselang, vendor asal Korea Selatan ini meluncurkan cipset terbarunya, Exynos 7 Dual 7270 yang didapuk untuk wearable.
Samsung Exynos 7 Dual 7270 ini dihadirkan dengan teknologi 14nm FinFET yang juga didukung dengan prosesor dual-core ARM Cortex-A53. Akan tetapi , belum disebutkan berapa kecepatan prosesor yang diusung oleh chipset tersebut. Samsung kabarnya telah mengusung sebuah teknologi, yakni Sip (system-in-package) dan juga ePoP ( embedded package-on-package) yang memungkinkan penempatan secara stack untuk chipset Exynos 7 Dual 7270, AP, DRAM, dan juga NAND pada sebuah area yang minim atau kecil.
“Exynos 7270 menyajikan paradigma baru untuk sebuah sistem-on-chip (SoC) yang didedikasikan untuk perangkat yang dapat dikenakan. Dirancang papda teknologi proses state-of-the-art kami, AP ini menawarkan penghematan besar konsumsi daya, modem 4G LTE dan integrasi solusi konektivitas yang lengkap, serta teknologi kemasan inovatif dioptimalkan untuk perangkat yang dapat dipakai, ”ujar pihak Samsung, dikutip dari Engadget.
Berbagai spekulasi banyak yang menduga jika chipset Exynos 7 Dual 7270 ini akan menjadi otak masa depan bagi wearable dan juga device seperti smartwatch dan sejenisnya. Dimana pada segmen tersebut memang tidak terlalu membutuhkan performa yang cukup tinggi, akan tetapi hanya membutuhkan efisiensi konsumsi daya dan juga penghematan area.
Dengan chipset terbaru buatan Samsung ini memungkinkan para vendor untuk menciptakan wearable device IoT (Internet Of Things) dengan bentuk, desain dan ukuran yang lebih mungil lagi. Platform referensi Samsung Exynos 7 Dual 7270 ini dilengkapi dengan konektivitas NFC (Near Filed Communications), selain itu juga dilengkapi adanya sensor lain yang biasa tersedia pada perangkat wearable.
Sebelumnya chipset Exynos 8890 Octa besutan Samsung telah sukses menggebrak pasar pada kelas atas, kemudian dilanjutkan dengan chipset seri Exybos 7870 Octa yang juga meraih kesuksesan pada sektor pasar kelas menengah.