ArenaLTE.com - Angkasa Pura yang terus berupaya mengembangkan dan memperbarui bandara-bandara, baik dalam fasilitas, digitalisasi sistem, peningkatan pelayanan, dan pengembangan bandara yang ramah lingkungan di Indonesia.
Sebagai salah satu perusahaan BUMN, PT. Angkasa Pura 2 (Persero) yang bergerak dalam bidang usaha pelayanan jasa kebandarudaraan dan pelayanan jasa terkait bandar udara di wilayah Indonesia Barat telah mendapatkan kepercayaan oleh pemerintah RI sejak tanggal 13 Agustus 1984.
Angkasa Pura 2 bertugas untuk mengelola dan mengupayakan pengusahaan Pelabuhan Udara Jakarta Cengkareng yang kini berubah nama menjadi Bandara Internasional Jakarta Soekarno-Hatta serta Bandara Halim Perdanakusuma termasuk memperharuinya dengan penerapan teknologi terbaru untuk meningkatkan pelayanan bagi masyarakat.
Angkasa Pura juga terus melakukan peningkatan pelayanan di 15 bandara wilayah barat yang menjadi wilayah operasi Angkasa Pura 2 agar semua bandara punya tingkat kemampuan save/secure yang baik. Saat ini Angkasa Pura juga mengembangkan dan merevitalisasi terminal 1 dan 2 Bandara Soetta yang sudah berusia 34 tahun itu untuk dipercantik lagi.
Penerapan teknologi oleh Angkasa Pura 2 bahkan mendapatkan pengakuan dari Hitachi Vantara, anak perusahaan Hitachi, Ltd. yang mengumumkan bahwa mereka telah memberikan penghargaan bagi para pemenang dari Hitachi Transformation Awards, yang mengakui organisasi-organisasi terkemuka yang bertransformasi dengan cara inovatif dengan dukungan solusi Hitachi.
Para pemenang diumumkan dalam upacara penghargaan di konferensi pelanggan tahunan kedua Hitachi Vantara, NEXT 2018, yang diadakan pada 25-27 September 2018, di San Diego, California di Hotel Hilton San Diego Bayfront.
Selain pengumuman para pemenang Hitachi Transformation Awards, Hitachi Vantara juga mengumumkan tiga perusahaan yang mendapatkan honorable award, salah satunya adalah PT Angkasa Pura 2 (Persero).
Berkat solusi video analytics dari Hitachi Vantara, Angkasa Pura II berhasil meningkatkan kinerja manajemen operasional mereka dan menyajikan layanan yang lebih berkualitas bagi lebih dari 100 juta pelanggannya setiap tahun.
Pemenang Hitachi Transformation Awards sendiri dipilih berdasarkan hasil bisnis substansial yang mereka capai dengan cara mempercepat transformasi bisnis, meningkatkan pengalaman pengguna, berinovasi dengan data dan menggunakan internet of things (IoT).