ArenaLTE.com - AMD mengumumkan diikutsertakannya AMD pada Fast Company’s “World’s Most Innovative Companies” 2018 edition. AMD menempati rangking sepuluh besar pada Perusahaan Paling Inovatif pada sektor Elektonik Konsumer.

Pilihan terhadap AMD ini juga berdasarkan dengan diluncurkannya prosesor AMD Ryzen yang telah memenangkan berbagai penghargaan karena inovasinya ke dalam pasar PC. Termasuk prosesor desktop 16-core AMD Ryzen Threadripper.

Penghargaan ini diumumkan saat AMD sedang dalam persiapan untuk merayakan satu tahun
peluncuran prosesor desktop Ryzen 7. “Pada tahun 2017, AMD memperkenalkan hampir 100 produk CPU, GPU, dan APU berperforma tinggi yang belum pernah ada sebelumnya," kata John Taylor, Chief Marketing Officer at AMD.

"AMD merasa bangga dengan penghargaan dari
Fast Company ini, terutama karena hal ini merayakan semangat dan kegigihan para pegawai kami di seluruh dunia dalam merancang dan menghadirkan produk-produk komputasi dan grafis unggul di pasaran.

"Kami mengharapkan untuk melanjutkannya di tahun 2018 dan perjalanan kami tahun-tahun
selanjutnya untuk mengubah kehidupan orang-orang menjadi lebih baik dengan komputasi berperforma tinggi."

Dalam kurun waktu 12 bulan , AMD telah meluncurkan lebih dari 20 prosesor-prosesor Ryzen kedalam hampir seluruh bagian pasar PC premium, memberikan performa mengguncang pada setiap tingkat harga.

AMD memulai dengan lini CPU Ryzen untuk desktop, dilanjutkan dengan pendobrak
peningkatan performa Ryzen – Threadripper. Kemudian hadirnya Ryzen PRO, Ryzen Mobile, dan APU desktop Ryzen beberapa waktu yang lalu.

Kesemuanya adalah buah dari strategi bertahun-tahun untuk merancang ulang prosesor untuk performa komputasi yang lebih tinggi dibawah CEO Lisa Su, dan hasilnya terbayar sudah.

Ryzen meraih peningkatan IPC (Instruction Per
Clock, salah satu aspek penentu performa prosesor) sebesar 52%, peningkatan
yang paling menakjubkan dalam generasi-generasi sepanjang sejarah AMD.

Para OEM top memberikan sambutan yang baik, dengan tersedianya sistem-sistem menarik yang ditenagai oleh Ryzen di pasaran, dan hadirnya sistem-sistem berbasis Ryzen yang akan datang. Untuk melengkapinya,laporan kuartal empat
dan akhir tahun AMD untuk tahun 2017 menjadi laporan terbaik selama tahun-tahun lalu.