ArenaLTE.com - Industri smartphone memang sedang turun naik, ada beberapa brand yang cukup beruntung bisa menguasai pasar dan terus memproduksi produk ke pasaran. Namun sebaliknya, beberapa brand lain seperti sudah kewalahan menghadapi persaingan ketat di dalamnya. ZTE, kabarnya tengah mengalami kesulitan tersebut dan diungkapkan tengah menghentikan produksi seri Axon 7.

Seperti dilansir dari laman phonearena, ZTE yang telah memproduksi seri high-end pada pertengahan tahun lalu, yakni Axon 7 sepertinya mulai menghentikan produksi. Hal itu diketahui dari laman resminya yang mengungkapkan tentang produk kehabisan stok. Belum ada keterangan resmi perusahaan perihal tersebut, namun sepertinya ada produk pengganti di tahun mendatang.

Padahal disebutkan dalam laman resmi, ZTE Axon 7 cukup banyak diminati orang terutama di wilayah asalnya. Dan banyak yang berkomentar ingin produk kembali disediakan, meski dalam laman terungkap bahwa stok barang tidak tersedia.

Merespon pertanyaan dari banyak penggemar setianya, piahk perusahaan pun mengungkapkan jawaban atas seri yang tidak tersedia dan pengganti produk lainnya di masa mendatang. Sehingga bisa diketahui bahwa untuk seri ini memang akan diganti dengan yang baru pada tahun depan.

“Saya melihat bahwa Anda bertanya apakah Axon 7 akan dimasukkan kembali (dalam stok). Saya dengan senang hati memberi informasi tambahan. Hingga saat ini, Axon 7 Ion Gold dan Quartz Grey tidak akan tersedia untuk di jual hingga kedepannya. Saat ini adalah produk terakhir, namun bisa berarti akan tersedia di masa depan dan tidak diproduksi sementara saat ini,” jelas admin dalam laman resmi ZTE.


Jadi, jika Anda saat ini ingin mendapatkan ZTE Axon 7 kemungkinan stok penjualan toko yang masih tersedia. Tetapi, kemungkinan besar produsen masih akan tetap memberikan dukungan jika perangkat mengalami kendala.