ArenaLTE.com - Xiaomi resmi meluncurkan smartphone flagship terbaru mereka untuk pasar Indonesia melalui seri Mi 10T dan Mi 10T Pro yang hadir sebagai entertainment flagship untuk menutup tahun 2020.
 
Dalam peluncuran bertajuk “Technology for a Better Life” kehadiran Mi 10T dan Mi 10T Pro juga diiringi dengan sejumlah produk ekosistem yakni Mi Watch, Mi Watch Lite, Mi TV 4 Bezel-less 32”, Mi TV 4 Bezel-less 43”, dan Mi TV 4 Bezel-less 55” 4K.
 
Seri Xiaomi Mi 10T hadir dengan kemampuan layar yang memiliki tingkat refresh rate 144Hz untuk kenikmatan dalam menikmati konten di layar yang mengalir halus serta memainkan gim yang lebih responsif.
 
Dengan performa, desain dan kamera handal  Mi 10T dan Mi 10T Pro juga dilengkapi baterai besar dan teknologi pengisian daya cepat. Yang terbaru adalah fitur dual speakers serta side fingerprint sensor .
 
Country Director Xiaomi Indonesia Alvin Tse mengungkapkan bahwa Mi 10T hadirkan pengalaman visual bagi penggunanya dengan layar yang memiiki refresh rate 144Hz. Bersama keunggulan lainnya seperti performa, kamera, serta fitur unggulan, smartphone ini menggabungkan teknologi terbaik dari seri Mi 10.
 
Desain “Halo ring”
seri Mi 10T hadirkan hiburan kelas premium, desain smartphone yang mencolok adalah modul kamera yang tersusun rapi dengan desain “halo ring” yang menyerupai gerhana untuk menggambarkan keindahan fenomena astronomi.
 
Di bagian samping, bingkai paduan aluminium melengkung memberi Anda kenyamanan saat memegang ponsel. Smartphone ini mendapatkan perlindungan dari Corning Gorilla Glass 5 di tiga tempat: layar, belakang, dan modul kamera belakang.



Layar Mi 10T
Layar 6,67” yang dimiliki seri Mi 10T memberikan pengalaman yang luar biasa dalam menikmati konten berkat teknologi refresh rate 144Hz, dibantu oleh teknologi MEMC untuk mendongkrak frame rate dari konten agar nyaman ditonton mengikuti standar baru.

Teknologi AdaptiveSync membuat layar seri Mi 10T mampu mengatur refresh rate dalam tujuh tahap untuk mengakomodasi berbagai kebutuhan seperti menikmati film, mengamati linimasa media sosial, hingga bermain gim, pada saat yang sama juga membantu menghemat konsumsi daya.
 
Menawarkan tampilan warna yang akurat berkat teknologi TrueColor dengan hasil lebih baik dari standar, layar Mi 10T dan Mi 10T Pro adalah pilihan terbaik di industri saat ini.
 
Sertifikasi TÜV Rheinland Low Blue Light membuatnya aman untuk mata meski menatap layar dalam waktu panjang. Satu fitur yang menarik adalah simulasi kertas oleh layar melalui fitur Reading Mode 3.0 agar nyaman dibaca.
 
Audio Mi 10T
Aspek audio juga diperhitungkan berkat fitur dual speakers dan sertifikasi Hi-Res Audio. Dapatkan sensasi luar biasa saat mengetik dan menggunakan ponsel Anda berkat X-Axis Linear Motor untuk memberikan haptic feedback yang memperkaya pengalaman. Sensor sidik jari di samping membuat pengalaman menggunakan seri Mi 10T terasa nyaman dan natural.

Prosesor Mi 10T Snapdragon 865

Performa seri Mi 10T pasti andal berkat chipset Snapdragon ™ 865 dengan manajemen sumber daya dan konektivitas yang baik. Bukan hanya RAM dan penyimpanan biasa karena seri Mi 10T memanfaatkan generasi terbaru LPDDR5 untuk memberikan kinerja 1,5x lebih cepat dari generasi sebelumnya, dan teknologi penyimpanan UFS 3.1 yang memberikan kecepatan tulis 3x lebih cepat dibandingkan generasi sebelumnya.


 
Baterai 5000mAh
Sibuk sepanjang hari tanpa perlu khawatir mengisi ulang smartphone Anda berkat baterai 5.000 mAh yang berarti 20 jam menonton video, dan juga didukung fast charging 33W. Selain itu, teknologi Middle Middle Tab (MMT) membuat waktu pengisian menjadi lebih singkat.

Kamera Xiaomi Mi10T

Tidak hanya untuk menikmati konten di layar, seri Mi 10T juga dilengkapi kamera kelas flagship berkemampuan di atas rata-rata untuk merekam video hingga resolusi 8K serta fitur kamera untuk menghasilkan konten kreatif dan menarik perhatian seperti photo and video clone, long exposure modes, time-lapse selfie, dan dual video.
 
Mi 10T Pro memiliki kamera utama 108MP sementara Mi 10T memiliki kamera utama 64MP, keduanya didampingi kamera ultra-wide 13MP dan kamera makro 5MP.

Harga Xiaomi Mi 10T

Hadir melalui dua pilihan warna yakni Lunar Silver dan Cosmic Black, seri Mi 10T akan dijual di JD.ID, mi.com, dan Mi Store pada tanggal 15 Desember dengan masa pre-order yang dibuka pada tanggal 10-14 Desember.

Harga Xiaomi Mi 10T (8GB+128GB) dibanderol IDR5.999.000 sedangkan untuk varian diatasnya harga Xiaomi Mi 10T Pro (8GB+256GB) dibanderol IDR6.99.000.

Sejumlah manfaat yang ditawarkan adalah perpanjangan masa garansi untuk perlindungan layar menjadi 2 tahun, dan mendapat Mi TWS Earphones 2 Basic untuk 3.000 pemesan pertama.