ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – Pengaruh konektivitas 4G LTE menjadi angin segar bagi pengembang aplikasi untuk menghadirkan berbagai layanan baru, termasuk untuk memudahkan pengguna membaca berita. Di bawah naungan Alibaba Group, salah satu anak perusahaannya yakni UCWeb menghadirkan layanan digital terbarunya UC News.

Pada dasarnya, ini adalah platform news feed yang mengumpulkan berita dari berbagai situs media yang menonjolkan pilihan berita dari berbagai kategori. Pengguna bisa mengaksesnya langsung dari smartphone maupun perangkat mobile lainnya. Seperti halnya aplikasi portal berita yang ada, UC News menggabungkan beragam konten media baik tradisional maupun new media dalam satu tempat.

Beragam kategori yang tersedia adalah konten berita teknologi, hiburan, film, gaya hidup, kesehatan, humor, dan lain-lain. Dalam menampilkan topik harian, platform ini akan menyesuaikan dengan topik terhangat dari jejaring sosial Facebook dan Twitter yang kemudian dmenampilkan pemberitaan menjadi trending topik.

[caption id="attachment_25490" align="aligncenter" width="640"]Peluncuran UC News di Jakarta Peluncuran platform berita UC News di Jakarta[/caption]

UC News juga bisa dimanfaatkan dalam pengaturan konten baik secara berlangganan maupun tidak. Pengguna bisa memilih sendiri konten yang disajikan untuk dibaca, untuk pemilihan beritanya sendiri pihaknya mengklaim bahwa telah bekerja sama dengan banyak pihak penyaji berita. Sekaligus penulis independen dan tokoh masyarakat dari berbagai bidang sebagai penyedia konten.

Adapun beberapa fitur yang ditawarkan dari UC News adalah sebagai berikut:

User Interface   : Satu wadah untuk berita pilihan dan terpopuler dari beragam topik yang disaji dalam 20 kategori, seperti halnya berita aktual, sepakbola, hiburan, film, gaya hidup, dan kesehatan.

Data analys         : Dalam penyajian konten berita, sistem menghadirkannya dengan terlebih dahulu menganalisa data dan melacak trending topic pada lini media sosial yang kemudian direkomendasikan kepada penggunanya.

Big Data               : Melalui dukungan big data, platform ini menyajikan konten yang populer dan telah dipilih oleh penggunanya, sehingga penyesuain konten yang ingin dibaca bisa terseleksi dengan baik.

Rich Content      : UC News yang didukung oleh penyedia konten lokal, seperti halnya bantuan blogger ternama dan berbagai tokoh akan bisa menjadi pilihan opini terbaik dalam penyajian topik berita.