ArenaLTE.com - Bertebarannya aplikasi layanan transportasi online, tidak menjamin adanya kemudahaan bagi penumpang dan pengemudi atau driver online. Terkadang, kendala tersebut hadir bukan juga karenanya adanya kesalahan informasi, namun komunikasi yang kurang jelas kerap menjadi alasannya. Hal ini pun bisa timbul karena kurang pahamnya memaksimalkan aplikasi transporttasi tersebut.
 
Saat memesan kendaraan via aplikasi, sering terjadi kesalahan yang berakibat penjemputan tidak berjalan lancar. Komunikasi yang tak terjaga bisa berakibat kerugian di kedua belah pihak. Oleh karena itu, fitur aplikasi diharapkan bisa menjadi jawaban untuk kelancaran penjemputan.
 
Bagaimana memastikan bahwa mitra-pengemudi telah menerima SMS pemberitahuan? Bagaimana jika kita sedang tidak memiliki pulsa atau berada di luar negeri padahal kita tidak memiliki SIM card​ lokal?
 
Perusahaan jasa transportasi online ini mengumumkan bahwa inovasi terbaru dalam aplikasi untuk mempermudah komunikasi antara mitra-pengemudi dan penumpang, yaitu: f​itur In-App chat yang mulai diperkenalkan secara global mulai hari ini dan kini sudah bisa diakses di Indonesia.
 
Agar proses penjemputan berjalan lebih lancar, Uber juga menghadirkan fitur-fitur yang bisa dimaksimalkan pengguna agar driver online bisa lancar :  Selain fitur baru tersebut, pengguna juga bisa menggunakan fitur baru Uber in-app chat sebagai berikut :  Dengan fitur I​ n-App Chat d​ an dukungan beberapa fitur yang fungsional lain, Uber terus berusaha untuk memberikan pengalaman perjalanan terbaik bagi setiap penumpang, baik itu sebelum, selama, dan setelah perjalanan!