ArenaLTE.com - Samsung Electronics Indonesia (SEIN) secara resmi memperkenalkan Galaxy A series terbaru, yaitu Samsung Galaxy A52s 5G, smartphone untuk generasi muda dengan prosesor Snapdragon 778G yang mendukung jaringan super cepat 5G. Galaxy A52s 5G memiliki layar 6,5 inci Super AMOLED refresh rate 120Hz, dan Awesome Quad Camera 64MP (OIS) yang serbaguna.
 
Menurut Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager Samsung Mobile, Samsung Electronics Indonesia, inovasi yang dihadirkan Samsung Galaxy A52s 5G akan membuat pengguna menikmati peningkatan performa dari sebuah smartphone tanpa ada terasa yang dikompromikan.
 
Memungkinkan pengguna untuk mengekspresikan passion hingga menemani berbagai aktivitas, mulai dari mobile gaming, live streaming dan nonton virtual concert, virtual meeting, hingga berkreasi konten yang Awesome untuk media sosial.
 
“Samsung terus berupaya dan berinovasi dalam menghadirkan produk yang dapat menjadi pilihan terbaik untuk para pengguna, khususnya para generasi muda yang membutuhkan performa tinggi dan teknologi terdepan. Karenanya, kami menghadirkan Galaxy A52s 5G, smartphone Galaxy A yang memiliki performa tertinggi saat ini untuk menjawab kebutuhan generasi muda di era saat ini yang serba canggih,” imbuh Irfan.

Qualcomm Snapdragon 778G Samsung Galaxy A52s 5G

Berkat prosesor Snapdragon 778G yang siap mendukung jaringan 5G, Samsung Galaxy A52s 5G didesain agar pengguna dapat menikmati peningkatan performa dari sebuah smartphone tanpa ada yang terasa dikompromikan.
 
Hadir dengan memori 8/256GB, Samsung A52s 5G memberikan performa yang sangat mulus dan cepat saat melakukan berbagai kegiatan dari smartphone sehari-hari seperti sekolah, bekerja, dan mencari hiburan, hingga memungkinkan pengguna untuk maksimalkan passion.
 
Qualcomm Snapdragon 778G yang disematkan pada Samsung Galaxy A52s 5G didukung oleh Qualcomm® Artificial Intelligence (AI) generasi ke-6 yang memiliki memori yang lebih besar untuk transfer data yang lebih cepat, memungkinkan pengguna untuk dapat memaksimalkan pengalaman di setiap aktivitas, seperti bermain game dan photography.
 
Chipset ini meningkatkan performance hingga 80% GPU, 72% Multi Core, dan 40% Single Core yang memungkinkan interaksi terjalin lebih lancar, efisien dan cepat saat bermain game, mengambil foto dan video.

Layar Galaxy A52s 5G

Galaxy A52s 5G dibalut dengan layar kelas flagship FHD+ Super AMOLED berukuran 6,5 inci yang didukung dengan refresh rate 120Hz. Tingginya refresh rate pada Galaxy A52s 5G ini mampu memberikan sensasi menikmati konten dengan lebih mulus dan lancar.
 
Layar Galaxy A52s 5G menggunakan Gorilla Glass 5 yang mampu memberikan proteksi yang kuat. Dukungan fitur Eye Care Shield memberikan kenyamanan bagi mata pengguna sekalipun mengakses smartphone sepanjang hari.

Kamera 64 MP Samsung Galaxy A52s 5G

Samsung Galaxy A52s 5G dilengkapi dengan teknologi Quad Camera yang terdiri dari kamera utama 64MP, lensa Ultra Wide 12MP, lensa Depth 5MP, dan lensa Macro 5MP yang serbaguna yang memungkinkan pengguna untuk memaksimalkan kreativitas dan passion untuk berkreasi konten yang inspiratif.


 
Kamu juga bisa memaksimalkan passion kamu dengan kamera depan 32MP yang memungkinkan kamu untuk tampil memukau saat melakukan video conference, selfie, dan membuat konten video pendek di Instagram Reels dan TikTok.
 
Keunggulan teknologi OIS juga membantu kamu untuk mengabadikan momen dengan hasil tangkapan kamera yang Awesome, sekalipun dalam situasi yang minim cahaya ataupun di tengah-tengah pergerakan yang intens.

Fitur Terbaru Samsung Galaxy A52s 5G

Berkat dukungan kapasitas baterai hingga 4.500 mAh dan teknologi Fast Charging 25W yang mampu mengisi daya dengan cepat, Galaxy A52s 5G sangat pas jadi pendamping andalan rutinitas sepanjang hari.


 
RAM Plus Galaxy A52s 5G
Untuk mendukung performa yang tanpa kompromi, Galaxy A52s 5G telah dibenamkan fitur RAM Plus yang memungkinkan pengguna untuk mengoptimalkan kinerja smartphone dengan RAM tambahan hingga 4GB RAM yang dialokasikan dari ROM yang tersedia.
 
Sehingga pengguna dapat leluasa mengakses beragam aplikasi secara bersamaan seperti mobile games, aplikasi chat, media sosial dan lain sebagainya secara lebih cepat tanpa khawatir performa menurun.
 
Buat kamu yang memang gamer banget, fitur ini sangat mendukung aktivitasmu bermain game kompetitif seperti MLBB (Mobile Legends: Bang Bang), sambil secara bersamaan tetap dapat menjalankan beragam aplikasi di belakang layar.
 
NFC dan IP67
Teknologi NFC (Near Field Communication) juga disematkan pada Galaxy A52s 5G untuk mendukung gaya hidup generasi Z dalam melakukan transaksi non-tunai yang pas dilakukan saat pandemi. Kamu juga masih bisa memaksimalkan passion kamu ngonten atau gaming dengan IP67 yang tahan dalam kondisi hujan tanpa harus takut smartphone kamu rusak.

Harga Samsung Galaxy A52s 5G

Samsung Galaxy A52s 5G dibanderol dengan harga rekomendasi retail Rp6.499.000, dan selama periode Pre-Order 16-18 September 2021, nikmati penawaran Awesome berupa cashback langsung Rp500.000 sehingga kamu bisa punya Galaxy A52s 5G hanya dengan Rp5.999.000. Pre-Order ini hanya tersedia di Samsung.com dan Lazada.