ArenaLTE.com -  Di jaman yang serba digital, korvergensi antar platform menjadi suatu tuntutan. Seperti yang terjadi komunikasi berbasis radio HT (handy talkie) dan komunikasi di jaringan seluler. Dua platform beda ‘dunia’ ini yang tadinya selalu terpisahkan, kini dapat disatukan. Salah satunya lewat perangkat yang diberi label RoIP (Radio over Internet Protocol) yang dikembangkan PT Hariff Daya Tunggal Engineering (DTE).

PT Hariff DTE yang merupakan BUMS (Badan Usaha Milik Swasta) Dalam Negeri bersama pihak Dislitbangad (Dinas Penelitian dan Pengembangan Angkatan Darat), berhasil mewujudkan prototipe perangkat RoIP. Perangkat ini dirancang khusus untuk kebutuhan komunikasi prajurit di lapangan dengan jaringan berbasis VoIP (Voice over Internet Protocol) dan GSM (Global System for Mobile Communication) yang biasa digunakan publik.

Perangkat yang baru dikembangkan pada tahun 2015 ini di setting sebagai bagian dari solusi JAM (Jaringan Aman dan Mandiri). JAM adalah jaringan yang berbasis protokol dan enkripsi khusus yang dinamis dengan pengamanan hardware dan software yang didesain unik dan mandiri.

Dalam skemanya, penyedia layanan integrasi dilakukan oleh PT Starcom Solusindo, anak perusahaan PT Hariff DTE yang selama ini telah sukses menggelar layanan BWA (Broadband Wireless Access) khususnya WiMax (Worldwide Interoperability for Microwave Access).
Baca juga: Wah… Teknologi Android Dimanfaatkan Militer Indonesia di Medan Tempur

Namun sayangnya informasi lebih detail tentang RoIP masih belum dibuka lebar, mengingat produk masih berupa prototipe dan butuh persetujuan pihak TNI AD untuk publikasi lebih dalam. Tapi yang jelas RoIP nantinya akan ditempatkan mulai dari posko hingga kendaraan taktis. Sehingga memungkinkan prajurit yang berada di pedalaman hutan untuk berkomunikasi dengan keluarganya yang menggunakan komunikasi ponsel.

Sebagai informasi, PT Hariff DTE telah berdiri sejak tahun 1982 di Bandung, perusahaan dengan karyawan 385 orang ini mempunyai fokus bisnis utama pada penyediaan power system untuk BTS (base transceiver station) operator seluler, sites remote monitoring and control system, dan broadband equipment.