ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – "Berada di pelukanmu, mengajarkanku apa artinya kenyamanan, kesempurnaan cinta..." Sepenggal lirik di atas mungkin sudah sering Anda dengar berulang kali, lirik lagu dari kesempurnaan Cinta yang dinyanyikan oleh Rizky Febrian Sutisna. Namun, bekerja sama dengan UC Browser penggalan lirik diatas kini telah berubah, syair lagu dibuat lebih sedikit menghibur yang kini menceritakan tentang asiknya berselancar di dunia maya dalam keadaan macet di jalan.

Adalah Cameo Project yang merilis video musik terbaru mereka berjudul Kesempurnaan Cinta,’ yang diplesetkan dengan mengubahnya dan bercerita tentang cara mengatasi kefrustasian pada kemacetan lalu lintas Jakarta. Diadaptasi dari lagu Kesempurnaan Cinta dari Rizky Febian, video musik dimulai dengan adegan sehari-hari tentang kefrustasian kemacetan dinyanyikan dengan santai dan unik.

Ya, seperti banyak diketahui semua orang bahwa UC Browser adalah aplikasi browser untuk mobile yang biasa digunakan, serta aplikasi 9Apps sebagai Market apps untuk Android yang dikembangkan oleh Alibaba Mobile Business Group yang hadir di Indonesia untuk menyaingi Play Store milik Google.

“Ide lagu ini adalah untuk menghibur siapapun yang frustasi terhadap kemacetan, khususnya yang tinggal atau bekerja di Jakarta, Kami senang dapat menemukan analogi tersembunyi antara kemacetan dan koneksi internet yang lambat dan berhasil menjadikannya lirik lagu yang menarik,” kata Martin Anugrah dari Cameo Project.

Dirinya menambahkan, Setelah mencoba UC Browser dan 9APPS dan juga berdiskusi dengan tim, maka bersepakat untuk membuat video musik dengan gaya kami. Dengan membawa UC Browser dan 9APPS untuk menghilangkan rasa frustrasi dan kebosanan dengan elemen-elemen dari The Angry Birds Movie.

Sejalan dengan hal tersebut, Rizky Maulana, Head of 9APPS Indonesia, UCWeb, Alibaba mobile business group. “Ini adalah pertama kalinya kami bekerjasama dengan Cameo Project dan melihat bagaimana mereka sangat berbakat dalam mendukung kampanye The Angry Birds Movie dengan membuat video musik yang ceria,” jelas Rizky.

Rizky menerangkan bahwa dirinya dan tim menemukan bahwa kemarahan yang disebabkan oleh kemacetan adalah yang paling umum dialami oleh masyarakat Indonesia, khususnya di Jakarta. Kami harap kami dapat membantu mengalihkan kefrustrasian ini dengan sesuatu yang menghibur dari 9APPS dan UC Browser.

[embed]https://www.youtube.com/watch?v=9Cclb6GKN7k[/embed]