ArenaLTE.com - Saat ini, smartphone memegang peranan penting dalam kehidupan kita. Memilih smartphone yang bagus yang bisa digunakan untuk waktu yang lama itu penting. Tidak hanya harga tapi kinerja, kamera, penyimpanan dan kapasitas baterai juga harus diperhatikan.

Untuk memenuhi semua kebutuhan ini, Oukitel merilis smartphone terbaru mereka melalui seri Oukitel K8000 yang dibuat khusus untuk menjadi smartphone paling tahan lama.

Seperti namanya, Oukitel K8000 dilengkapi dengan baterai 8000mAh yang mampu bertahan hingga 5 hari dengan sekali charge. Oukitel K8000 diklaim sebagai smartphone pertama di dunia dengan baterai yang paling tahan lama. Alasannya antara lain.

Baterai dengan kapasitas 8000mAh tentu saja dapat bertahan lama karena merupakan kapasitas baterai terbesar kedua di dunia. Selain itu K8000 menggunakan  layar HD AMOLED 5.5 inchi.

OUKITEL_K8000

Layar merupakan penguras baterai utama pada smartphone, oleh karena itu Amoled yang digunakan karena lebih hemat daya.

Selain itu, Oukitel K8000 dibenamkan sistem operasi Android 7 yang mampu melakukan pekerjaan yang sangat baik dan termasuk versi OS yang paling hemat baterai.

Oukitel K8000 hadir dengan bodi terbungkus aluminium berdesain menarik dan desain antena yang baru. Untuk jeroannya ditancapkan prosesor MT6750T Octa-core Cortex A53 dengan kecepatan 1.5GHz.

Untuk kapasitas memori dibenamkan RAM 4GB dan memori penyimpanan 64GB untuk menyimpan film, video, musik, aplikasi dan sebagainya.

Untuk kamera mengusung kamera utama resolusi 16MP/ 2MP di bagian belakang dan depan depan 13 MP dengan sudut lebar 80 derajat.

Spesifikasi Oukitel K8000