ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – Oppo Indonesia akan menggelar Selfie Run 2016. Selfie Run adalah sebuah ajang lomba lari jalan raya yang diselenggarakan oleh PT. Indonesia Oppo Electronics, dalam rangka memperkenalkan lini seri produk F yang terdiri dari Oppo F1 dan F1 Plus. Kedua produk ini memilki jargon “Selfie Expert” dimana memiliki keunggulan pada kualitas kamera depan yang ditawarkan.
Oppo F1 Plus akan diperkenalkan di acara Selfie Run
Ivan lau, CEO Oppo Indonesia, mengatakan ajang ini merupakan ajakan dari Oppo kepada masyarakat untuk menyadari pentingnya kesehatan, namun juga sebagai ajang perkenalan kedua lini produk kami yang memiliki kekuatan pada kamera selfienya. "Seperti diketahui, olah raga lari dan selfie merupakan kegiatan yang sangat popular di indonesia, jadi kami rasa cukup baik memadukannya dalan sebuah acara Selfie Run”, ujar Ivan.
Selfie run sendiri akan berlangsung tanggal 24 April 2016 bertempat di Plaza Selatan, Gelora Bung Karno. Kompetisi ini bersifat terbuka untuk umum, seluruh kewarganegaraan, baik pria maupun wanita. Jarak yang ditempuh pada Selfie run ini adalah 5K dan bersifat fun race. Di acara ini akan ada beberapa tantangan yang diberikan kepada pelari untuk mendapatkan kedua produk terbaru dari Oppo. ArenaLTE.com menjadi media partner dari acara lari sambil selfie ini.
Total hadiah yang diberikan pada kompetisi lebih dari 200 juta rupiah. Adapun biaya pendaftarannya sebesar Rp. 150 ribu rupiah. Dalam acara lomba yang akan dimulai minggu depan nanti akan juga tersedia beberapa kategori yang dapat dikuti, baik perseorangan maupun group. Acara akan dipandu oleh MC Robby Purba dan Lolita Agustine, selain itu para pelari juga akan dihibur dengan lantunan lagu dari The Dance Company. Untuk mengetahui lebih lanjut atau berpartisipasi dalam ajang ini, dapat mengunjungi situs www.selfie.run.
Sebagai informasi, Oppo F1 Plus adalah perangkat yang menawarkan kekuatan di sektor kamera depan. Tengok saja, Oppo membenamkan kamera selfie 16MP yang sudah didukung dengan fitur Beauty 4.0 sebagai jaminan hasil foto tajam dan natural.
Meski fokus di kamera, Oppo F1 Plus tetap tak melupakan sektor lain. Dapur pacunya mengandalkan prosesor delapan inti dengan clockspeed 2.0 Ghz, 4GB RAM dan 64 GB ROM yang dapat diekspansi hingga 128GB dengan microSD.
Baca: Oppo F1 Plus, Kamera Depan 16MP untuk Selfie Lebih Maksimal!