ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – Asus baru-baru ini menggelar even bertajuk Asus Notebook Unveil 2016. Dalam kesempatan tersebut Asus memperkenalkan seluruh lini produk consumer terbarunya yang menjadi andalan sepanjang 2016. Ada 8 varian notebook Asus yang dipamerkan di ajang tersebut mulai dari versi entry level, mainstream sampai versi flagship atau premium.

Tak tanggung-tanggung, Asus memperkenalkan senjata baru yang semuanya sudah mengadopsi prosesor Intel generasi ke-6. Notebook Asus yang  dipajang adalah Asus VivoBook Pro N552VX, Asus ZenBook UX305UA, Asus ZenBook UX303B, Asus VivoBook Flip TP200, Asus VivoBook Flip TP301, Asus Transformer T100HA, Asus A456UF, dan Asus X302.

asus notebook 2“Produk-produk notebook terbaru ini kami hadirkan guna memenuhi kebutuhan akan perangkat komputasi yang handal berperforma tinggi serta dipadukan dengan desain elegan yang menjadi ciri khas Asus selama ini,” ujar Juliana Cen, Country Product Group Leader Asus Indonesia dalam kesempatan tersebut.

Yohan Wijaya, MNC Sales Director, Intel Indonesia menambahkan jika prosesor Intel generasi ke-6 yang dibenamkan dalam rangkaian notebook tersebut menawarkan masa aktif baterai yang lebih panjang dan juga grafis yang lebih baik untuk pengalaman video dan gaming yang mulus dan lancar dibanding prosesor terdahulu.

asus notebook 4Asus X302 membidik segmen entry level dengan dukungan USB Type-C. Sementara notebook Asus buat segmen mainstream, perusahaan ini menyuguhkan Asus A456 yang juga sudah menggunakan prosesor Intel Core generasi ke-6 terbaru.

Untuk segmen notebook convertible, Asus juga punya andalan terbaru yakni VivoBook Flip TP200, TP301, notebook yang bisa berubah fungsi menjadi tablet dan perangkat portable lain. Ada juga seri Transformer Book T100HA yang merupakan generasi penerus, perangkat 2-in-1 notebook-tablet ultraportable.


Di segmen premium, Asus menyiapkan dua seri sekaligus yakni Zenbook UX305UA dan Zenbook UX303UB. Asus Zenbook UX305UA merupakan ultrabook tertipis di dunia dengan resolusi layar Quad HD+ (3200x1800 pixel). Adapun UX303UB merupakan ultrabook yang mengombinasikan performa tinggi prosesor Intel Core generasi ke-6 dengan GPU mutakhir Nvidia GeForce GT940M dengan video memory sebesar 2GB.

asus notebook3Soal harga, Asus VivoBook Pro N552VX menjadi yang termahal dengan harga Rp 16.299.000. Notebook Asus ini didukung layar IPS 15.6 inci yang resolusinya Full HD 1920 x 1080 pixel. Seri ini ditenagai prosesor Intel Core i7-6700HQ, RAM DDR4 8GB, dan kartu grafis dari Nvidia GeForce GTX950M 4GB.

Asus VivoBook Flip TP301 dan Flip TP200 yang menyuguhkan 4 mode penggunaan dengan layar bisa dilipat 360 derajat ditawarkan dengan harga masing-masing Rp10.299.000 dan Rp6.099.000. Flip TP301 dilengkapi USB Type-C ini menyuguhkan pilihan prosesor Intel Core i7-6500U atau Intel Core i5-6200U, RAM 4GB, Windows 10, layar IPS HD 13.3 inci, 1TB HDD dan Nvidia GeForce GT920M. Sementara Asus VivoBook Flip TP200 hadir dengan Intel® Quad Core Pentium N3700 (2M Cache, up to 2.4 GHz), DOS, RAM 4GB, 128GB SSD dan Layar HD 11.6 inci.

Asus Transformer T100HA yang dibanderol Rp4.599.000 mengadapatasi desain laptop 2 in 1 yang layarnya bisa dilepas pasang. Sudah mendukung sistem operasi Windows 10 dengan layar 10.1 ini hadir dengan resolusi 1280 x 800 pixel dan performanya sendiri ditenagai prosesor Intel Atom x5 Z8500, RAM dengan pilihan hingga 4GB, dan kapasitas dengan pilihan 64GB atau 128GB.

Sementara notebook Asus berdesain tipis dan ringan yakni Zenbook UX305UA dan UX303UB ditawarkan seharga Rp13.299.000 dan Rp15.299.000. Asus Zenbook UX305UA diklaim sebagai Ultrabook dengan layar QHD+ tertipis di dunia didukung layar 13.3 inci yang resolusinya QHD+ 3200 x 1800 pixel, atau tersedia juga dengan pilihan layar Full HD. UX305UA disuntik prosesor Intel Core i7-6500U atau Intel Core i5-6200U, RAM 8GB / 4GB, Windows 10, dan menyediakan ruang penyimpanan SSD dengan pilihan SSD 512GB atau 256GB.

Sang adik, Asus UX303B mengadopsi prosesor Intel core i7-6500U, RAM 8GB, 1TB HDD dan layar IPS 13.3 inci yang resolusinya Full HD. Didukung grafis lebih handal Nvidia GeForce GT940M 2GB.

Kemudian ada Asus A456UF yang dibanderol Rp7.699.000 dan ASUS X302 ASUS X302 seharga Rp5.599.000. Asus X302 mengusung layar HD 13.3 inci dengan pilihan prosesor Intel Core i5-6200U atau Intel Core i3-400SU. RAM yang dimilikinya sebesar 4GB dan tersedia ruang penyimpanan berkapasitas 500GB atau 1TB. Menyuguhkan GPU Nvidia GeForce 930M 2GB.

Asus A456UF mengusung layar HD 14 inci, prosesor Intel Core i5-6200U, RAM 4GB, 500GB HDD, dan didukung kartu grafis Nvidia GeForce 930M 2GB. Seri ini disempurnakan dengan konektivitas USB Type C.