ArenaLTE.com - HMD Global kembali menggulirkan perangkat baru mereka ke pasar. Kali ini mereka membidik segmen menengah bawah dengan menghadirkan Nokia 3.1 Plus. Seri ini diterjunkan untuk bersaing di pasar India. 

Dengan merilis beberapa seri berturut-turut, seperti Nokia 7.1, Nokia 5.1 Plus, Nokia 6.1 Plus, sepertinya mereka memang ingin mengedukasi pasar dan mempertahankan brand supaya tetap diingat. 

Membidik segmen menengah bawah, Nokia 3.1 Plus dibungkus dengan material berbahan aluminium. Jadi, bukan plastik seperti seri kelas menengah bawah umumnya. So, tampilannya terkesan cukup premium. 

Nokia 3.1 Plus punya display yang cukup bongsor dengan diagonal 6 inci berbasis IPS LCD. Aspek rasio layarnya 18:9 dan sudah dilapisi dengan 2.5D glass yang punya resolusi HD+. Seri ini tak memakai notch atau poni. 

Seri ini ditawarkan dengan chipset Helio P22 yang ditemani RAM 3GB/2GB dan memori internal 16/32GB. Ruang penyimpanan ini bisa diperbesar dengan dukungan microSD hingga 400GB.

Pada bagian software, Nokia menanamkan sistem operasi Android 8.1 Oreo. Menariknya, seri ini masuk dalam proyek Android One, sehingga update untuk Android 9.0 Pie pun sudah jadi menu wajib. 

Dukungan dual camera dengan kombinasi sensor utama 13MP dan sensor sekunder 5MP jadi andalan smartphone ini. Sementara di area depan disiapkan kamera dengan sensor 8MP yang mendukung efek bokeh. 

Vendor membekali Nokia 3.1 Plus dengan baterai berkapasitas 3500mAh. Bukan yang terbesar di kelasnya tapi sudah cukup untuk menyokong kebutuhan sehari-hari. 

Spesifikasi Nokia 3.1 Plus
- 6 inci HD+ IPS ( (720x1440p) display
- Helio P22 SoC (8 cores @ 1.5GHz)
- 2GB/3GB RAM, 16/32 GB e-MMC 5.1 internal storage dengan microSD 400GB
- 13MP 3L5/f2.0 + 5MP 5E9/f2.4
- 8MP f/2.2 fixed focus front-facing camera
- Android 8.1 Oreo, Android 9 coming in November (Android One)
- 3.5mm audio jack, Nokia OZO,
- Rear-facing fingerprint scanner
- USB Type-C
- Dimensi: 156.88 x 76.44 x 8.19 mm
- Berat: 180 g
- Wi-Fi 802.11 b/g/n, GPS/AGPS+GLONASS+BDS+Galileo, LTE Cat. 4, L+L, VoLTE, VoWiFi
- Dual SIM slots (hybrid tray)
- Baterai 3500mAh
- Warna: Blue, White, Baltic

Nokia 3.1 Plus dibanderol sekitar 155 dolar AS atau sekitar IDR 2.325.000 untuk varian 2GB RAM dan 16GB storage.