ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – Setiap produk baru memang semestinya membawa banyak perubahan, setidaknya ada peningkatan yang dilakukan produsen di produk pembaharuan tersebut. Apple yang dikenal cukup giat dalam menghasilkan produk baru setiap tahunnya, diprediksi tealah mempersiapkan Macbook Pro terbaru yang dibekali dengan dukungan konektivitas 4G LTE.

Meski Macbook Pro untuk tahun ini belum resmi diumumkan oleh produsen, namun rumor kehadirannya sudah cukup ramai dibicarakan para pecinta Apple atau Fan Boy. Pun demikian dengan waktu rilis terbarunya, meski tidak menutup kemungkinan bahwa produk ini akan ikut tampil dalam pagelaran acara tahunan produsen di WWDC 2016.

Apple memang selalu mengikut sertakan banyak pembaharuan untuk produk yang akan dirilis setiap tahunnya, seperti update versi terbaru untuk sistem operasi iOS 10 dan OS X 10.12 atau yang biasa dikenal Mac os yang selalu menyertai kehadiran produk terbaru. Namun, beberapa peningkatan dikabarkan juga akan turut dibenamkan produsen dalam perangkat itu langsung.

MacBook Pro

Seperti dilansir dari laman Product Review, banyak informasi yang mennyebutkan bahwa akan ada banyak pembaharuan di seri MacBook Pro terbaru. Beberapa rumor menyebutkan bahwa seri ini akan hadir dengan dukungan ID Touch, serta layar yang sudah mendukung  OLED. Selain itu, tidak sedikit yang menyebutkan bahwa dalam hal konektivitas akan turut juga ada peningkatan dalam seri terbaru ini nantinya.

Sumber informasi menyebutkan, melalui sebuah bukti paten yang diajukan perusahaan diungkapkan bahwa Apple tengah akan memasang Macbook Pro terbaru dengan dukungan 4G LTE seluler. Hal ini yang juga sekaligus dikabarkan akan membuat pembeda dari notebook kebanyakkan, karena pengguna akan bisa mengakses internet di teknologi jaringan 4G secara langsung dari Macbook Pro.

Meski demikian, sebenarnya hal ini masih banyak dipertanyakan karena petinggi perusahaan, Steve Jobs, pernah mengutarakan bahwa tidak menginginkan fitur ini hadir dalam Macbook Pro. Namun, dilihat dari tuntutan konektivitas yang ada saat ini dan perkembangan ke depannya, fitur ini memang kemungkinan akan ditanam Apple dalam produk barunya tersebut. Sehingga hal tersebut tidak lagi menyusahkan pengguna untuk mencari konektivitas melalui nirkabel.