ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – Era digital yang kian melebar ke penjuru industri, kini pun sudah menjalar masuk ke proses pinjam meminjam keuangan. Prosedur yang diklaim lebih mudah dan tidak merepotkan, serta cepatnya sistem pemrosesan menjadikan alasan proses pinjaman menjadi lebih efektif dengan digitalisasi. Koinworks adalah salah satu perusahaan yang konsentrasi diranah tersebut, bahkan kini melebarkannya menjadi beberapa bagian seperti Koinpintar dan Koinsehat.

Pinjaman melalui KoinPintar dapat digunakan oleh individu untuk meneruskan pendidikan lebih lanjut ke lembaga atau institusi pendidikan rekanan KoinWorks. Sedangkan untuk KoinPintar juga dapat digunakan institusi atau lembaga pendidikan tertentu untuk mengembangkan infrastruktur penunjang pendidikan seperti renovasi bangunan atau membangun fasilitas baru.

Melalui KoinPintar, kini telah terjalin kerjasama dengan Hacktiv8 yang juga mendukung program 1000 startups digital melalui bantuan pinjaman fasilitas pendanaan siswa.

“KoinWorks membuka peluang untuk mereka yang ingin menjadi web developer melalui pinjaman dana siswa di Hacktiv-8. Ini merupakan terobosan dalam industri fintech dan pengembangan pendidikan di Indonesia,” sambut Ronald Ishak, CEO Hactktiv-8.

Sejalan dengan KoinPintar, KoinSehat menyediakan pembiayaan kesehatan dan mempertemukan  pasien dengan lembaga atau institusi kesehatan rekanan KoinWorks, dengan metoda peminjaman yang lebih cepat dan bunga yang lebih rendah dibandingkan lembaga keuangan lainnya. Saat ini, KoinWorks bekerja sama dengan Klinik Mata Nusantara (KMN) untuk opsi pendanaan operasi mata yang murah dan mudah.

Dr. Rudy C. Susilo, CEO Klinik Mata Nusantara menyampaikan, ”Klinik Mata Nusantara dan KoinSehat bekerja sama dengan menyediakan opsi pembiayaan mata yang terjangkau untuk semua lapisan masyarakat, mengingat keterbatasan pembiayaan yang dimiliki oleh institusi keuangan terhadap perawatan mata. Peminjam dapat menjalani perawatan mata dengan kami melalui KoinWorks.”

Ditambahkan oleh Co-CEO Lazada Indonesia, Duri Granziol, “Merchants Lazada dapat memanfaatkan KoinWorks untuk mendapatkan pinjaman sebagai modal pengembangan usaha dan kami yakin itu menjadi nilai tambah yang tidak dijumpai di platform e-dagang lainnya. Sejauh ini sebanyak 30% merchant di Lazada telah memanfaatkan layanan KoinWorks dan memberikan respon positif terhadap kerjasama ini.”

“KoinWorks, KoinPintar dan KoinSehat memiliki sistem peminjaman yang sederhana dan terjangkau, dengan tujuan menginspirasi seluruh lapisan masyarakat - tidak hanya pelaku usaha, untuk terus mengejar dan mewujudkan semua mimpi-mimpi mereka tanpa hambatan. Kerjasama yang telah terjalin merupakan langkah awal KoinWorks dalam industri fintech di Indonesia, kedepannya KoinWorks akan terus berinovasi dan bersosialisasi mengenai pembiayaan peer-to-peer lending dan crowdfunding yang tergolong masih baru di Indonesia” tutup Ben.