ArenaLTE.com - ArenaLTE.com - Kompetisi coding untuk kalangan remaja dan anak, kembali digelar Indosat Ooredoo. Melalui pogram Indosat Ooredoo Wireless Innovation Contest (IWIC) ke-9, pihak perusahaan mengungkapkan telah berhasil mengikut sertakan sebanyak 3.173 peserta dari kalangan muda,. Dalam program IWIC Indosat, operator berasis GSM ini telah meloloskan 26 pemenang yang dianggap berhasil menghadirkan beragam aplikasi mobile.
"IWIC Indosat merupakan salah satu program penting kami sebagai bagian dari komitmen membangun ekosistem digital Indonesia. Lahirnya para developer muda dengan karya aplikasi mobile lokal, bisa menjadi nilai dan memberikan manfaat untuj perkaya dunia digital Tanah Air," jelas Alexander Rusli, President Director & CEO Indosat Ooredoo, di Jakarta, Kamis (17/12/2015).
Menurutnya, program IWIC Indosat adalah salah satu inisiatif perusahaan yang menginginkan dunia digital bukan sekedar konektivitas. Industri ibi diharapkan bisa lebih bersahabat, simpel, dan mudah diakses. Industri dunia digital juga diharapkan dapat memberikan sebanyaknya manfaat dan kesempatan banyak orang.
IWIC Indosat ke-9 diklaim kali ini hadir dengan konsep yang lebih unik, berbeda dari program yang diselenggarakan sebelumnya. Kali ini, para kontestan yang mengikuti acara diikuti dari banyak kalangan siswa sekolah, dengan menggandeng Jakarta Founder Institute dan Crowdtivate para siswa dari kalangan SD, SMP, dan SMA diajak beradu menghadirkan solusi digital maupun aplikasi yang berguna bagi banyak masyarakat Indonesia.
Progran IWIC Indosat ke-9 yang telah berlangsung selama 6 bulan dalam proses bootcamp hingga ke babak final, telah mencatat ada sekira 26 pemenang dalam beragam kategori pengembangan aplikasi dan ide kreatif sebagai solusi pemecahan masalah yang dihadapi Indonesia.
Berikut daftar pemenang berdasarkan kategori kompetisi.
- Kids Category (SD)
Ideas : Charigvity Karya Nisrina Khansa Izzati
Aplikasi : Belajar membaca metofe Dia Tampan karya M. Hikam Assyifa Alfath
- Teens Categoty (SMP & SMA)
Ideas : Look-lock karya Bayu Eka Sanktiaji
Aplikasi : Escape from the Prison Karya Shaquille Shiddiq P
- University Students and Public
Ideas : adawifiga karya Sandy Colondam
Aplikasi : Temu Jasa karya Hardian Prakarsa
- Developers Category
Aplikasi : Yukmart karya Dimas Anugrah Wicaksono
Mobile Apps : Kazir karya Zaenal Arifin
- Special Category
Apps for Women : Baby Recipe karya Ade Rifaldi
Apps for Supporting Inbound Tourism : ayojelajah.in karya Bagja Gumelar
- Pemenang Campus Innovation Award
Universitas Tanjungpura, Pontianak