ArenaLTE.com - Google berharap bahwa Android Go bisa memberikan kesempatan pengguna untuk mencoba fitur terbaru dari merek smartphone kesayangannya, termasuk bagi mereka yang tidak bisa menjangkau smartphone premium dari produsen kesukaannya ini. Sistem di dalamnya dirancang untuk lebih ringan bekerja pada smartphone kelas bawah yang membawa fitur kelas premium.

Salah satu yang tengah bekerja dan melakukan hal tersebut adalah Huawei, mengungkapkan bahwa seri Huawei Y3 yang masuk dalam kategori smartphone entry level akan hadir dengan Android Go. Seri ini siap diluncurkan tahun 2018 ini, dan kemungkinan akan segera didebutnya pada kuartal akhir menyusul seri sebelumnya yang diluncurkan pada 2017 lalu.

Belum ada informasi perihal harga yang akan dibanderol perusahaan, namun banyak diyakini seri ini akan hadir dengan akses warna putih, abu-abu dan emas. Kabarnya, Huawei Y3 2018 yang masuk dalam kategori smartphone entry level ini akan menggunakan dimensi layar 5 inci dengan dukungan resolusi 854 x 480 piksel dan dukungan kamera besar mencapai 8MP dengan LED Flash.

Seperti kebanyakan smartphone di kelasnya, Huawei Y3 2018 juga memiliki spesifikasi yang biasa saja. Seperti halnya dukungan kinerja dari prosesor MediaTek MT6737 dengan RAM 1GB dan memori penyimpanan internal sebesar 8GB. Namun jika ingin diperluas pengguna bisa memanfaatkan slot Micro Sd yang tersimpan di dalamnya.

Untuk dukungan koneksi, Huawei Y3 2018 yang menjalankan Android Go akan hadir dengan dukungan dua slot SIM GSMS yang sudah mendukung koneksi 4G LTE dan tenaga baterai dengan kapasitas 2.280 mAh.