ArenaLTE.com - Kurang dari sebulan lagi Harbolnas 2016, ajang belanja online nasional terbesar di Indonesia akan kembali hadir memberikan penawaran dan berbagai diskon terbaik bagi seluruh penggila belanja online di Indonesia. Lebih dari 200 e-commerce di Indonesia akan berpartisipasi memeriahkan pagelaran Harbolnas, mulai dari tanggal 12 hingga 14  Desember 2016.

“Dengan mengusung tema ‘Indonesia Online’ untuk Harbolnas 2016, kami berharap dapat memajukan ekosistem industri e-commerce yang lebih merata di seluruh Indonesia baik dari peserta, kunjungan dan transaksi. Selain itu kami ingin kembali mengedukasi masyarakat mengenai kenyamanan dan keamanan dalam bertransaksi online,” jelas Miranda Suwanto, SVP Strategic Partnership, Lazada Indonesia, selaku ketua panitia dari Hari Belanja Online 2016.

“Kami sangat antusias untuk melihat hasil dari Harbolnas tahun ini, dengan kenaikan jumlah peserta sebanyak 35% dibandingkan tahun lalu, kami mengharapkan lonjakan kenaikan jumlah kunjungan dan transaksi yang jauh lebih besar” tambahnya.

Sejumlah e-Commerce yang dipastikan akan mengikuti perhelatan diskon akbar ini adalah Lazada, Zalora, elevenia, MatahariMall, Blibli, Bukalapak, Alfacart, ShopBack, Berrybenka, Orami, Blanja, Doku, Fabelio, Asmaraku, Shopee, Popbox, SALON by Houzcall, dan masih banyak e-commerce lainnya. Masing-masing e-commerce akan memberikan penawaran dan diskon menarik kepada para konsumen Indonesia khusus untuk periode tanggal 12 sampai dengan 14 Desember 2016.

Dari sisi perbankan dan payment gateway pada tahun ini, Harbolnas juga didukung oleh BCA, dan Midtrans sebagai sponsor utama. Pihak PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan pasar dengan menyediakan solusi total layanan pembayaran online yang mengedepankan keamanan dan kenyamanan bagi pemegang kartu.

“Hal ini ditunjukan melalui keikutsertaan BCA di Event “Hari Belanja Online Nasional”. Kami berharap event HARBOLNAS ini dapat menjadi inspirasi dalam perkembangan industri e-commerce serta membangun perekonomian Indonesia yang lebih baik,” ujar perwakilan dari BCA.

Melalui Harbolnas 2016, diharapkan para peserta dapat turut berkontribusi dalam perkembangan industri melalui sejumlah inisiatif kemitraan dengan industri lain mulai dari perbankan, jasa pembayaran, jasa logistik, hingga provider telekomunikasi. Hal ini juga diharapkan dapat mendukung pemerintah dalam memajukan industri e-commerce di tanah air.