ArenaLTE.com - Jika sebelumnya Google pernah menggelar "pesta software" dalam acara bertajuk Google I/O pada bulan Mei lalu, kali ini Google menggelar ajang “pesta hardware” atau yang banyak disebut sebagai Pixel Hardware beberapa hari lalu.

Mengusung tema “#madebygoogle”, ajang pesta hardware Google Pixel hardware menghadirkan rangkaian produk hardware ciptaan Google. Dan yang paling ramai dibahas adalah kelahiran duet smartphone Pixel dan Pixel XL yang menandai sejarah baru Google menghapus nama merek smartphone Nexus mereka.

Melalui sang CEO, Sundar Pichai, Google bertransformasi dari mobile ke kecerdasan buatan AI (Artificial Intelligence) yang memungkinkan kita untuk berdialog dan berkomunikasi dua arah dengan perangkat. Tidak hanya memperkenalkan smartphone Google Pixel saja, Google Pixel hardware juga meluncurkan berbagai perangkat dan teknologi terbaru mereka.

Google juga berubah dari hanya sekedar penyedia software menjadi produsen gadget dan perangkat sekaligus software yang ada di dalamnya. Semuanya dilakukan oleh Google meskipun proses produksi tetap mengandalkan pabrikan lain.

Pixel Dan Pixel XL
Google Pixel Hardware Google Pixel
Pengganti Google Nexus ini namanya adalah Pixel dan Pixel XL yang benar-benar dibuat oleh Google luar dalam. Pixel mengusung Snapdragon 821 quad-core 2.15GHz, RAM 4GB serta varian storage 32GB dan 128GB. Google mengklaim Pixel memiliki kamera terbaik yang pernah ada di smartphone dengan resolusi 12.3 megapixel dengan 1.55-micron pixels dan bukaan f/2.0. Desain keduanya terbuat dari aluminum dengan perpaduan kaca yang mengelilingi kamera, flash serta fingerprint sensor yang disebut 'Pixel Imprint.' Kedua layar smartphone ini mengusung AMOLED, USB-C, Bluetooth 4.2, serta 3.5mm headphone jack.

Pixel dan Pixel XL sudah tersedia secara pre order dan akan mulai dipasarkan akhir bulan ini. Pixel mengusung harga sekitar 650 dolar AS atau setara IDR 9,1 juta (kurs 14000) untuk varian 32GB, sementara varian 128GB dibanderol 750 dolar AS atau IDR 10,5 juta. Pixel XL dipatok dengan harga 770 dolar AS atau IDR 10.780.000  untuk varian 32GB Sementara buat model dengan memori internal lebih lapang 128GB harganya sekitar 870 dolar AS atau IDR 12.180.000. Baca detailnya disini.

Daydream 'View'
Google Pixel Hardware Daydream VR (3)
Daydream View menjadi headset VR (Virtual Reality) pertama Google. Daydream ini dilengkapi remote sensor yang sensitif terhadap gerakan, hal ini mengatasi berbagai kendala yang dialamai Headset VR lainnya ketika melakukan navigasi VR berbasis 'head tracking control.'

Dari segi desain, Daydream View VR Headset dari Google ini menggunakan bahan yang lebut dan nyaman digunakan bahkan bisa dipakai bersamaan dengan kacamata. Dengan bobot lebih ringan 30 persen dari headset VR lainnya, Google Daydream 'View' hadir dengan berbagai pilihan warna: snow, slate, dan crimson. VR ini harganya sekitar sejutaan rupiah.

Chromecast Ultra
Google Pixel Hardware Chromecast Ultra(5)
Produk media digital milik Google untuk membatu kita melakukan streaming kini mendapatkan upgrade. Diberi nama Google Chromecast Ultra, alat canggih yang bisa terhubung dengan koneksi USB dan port ethernet ini memiliki kecepatan 1,8 kali lebih cepat ketimbang generasi Chromecast sebelumnya.

Performa Wi-Fi jua sudah mengalami peningkatan yang memudahkan kita melakukan streaming ke media televisi, termasuk dukungan terhadap 4K, HDR, serta output Dolby Vision. Chromecast Ultra dibanderol dengan harga satu juta Rupiah.

Google Home
Google Pixel Hardware Google Home (4)
Pernah nonton Iron Man? Betapa enaknya punya Jarvis kan? Kita bisa punya Jarvis seperti Tony Stark dengan Google Home. Google Home sudah dilengkapi dengan aplikasi Google Asisten yang lebih canggih. Google Home bisa menjadi sahabat kita dan menjadikan rumah kita lebih cerdas.

Seperti layaknya personal asisten, Google Home bisa menjawab pertanyaan kita apapun dan mejalankan perintah kita seperti mengontrol musik, serta mengontrol perangkat-perangkat yang terhubung dengan Google Home. Google Home bahkan bisa mempelajari selera musik yang sering kita dengarkan, dan akan memberi rekomendasi, memberi update informasi terbaru, mengatur jadwal dan berbagai hal lainnya. Google Home dibanderol dengan harga 1,7 juta Rupiah.

Google Wi-Fi
Google Pixel Hardware Google WiFi(2)
Untuk menyebarkan koneksi WiFi di area yang kita inginkan, Google juga membuat Google WiFi yang merupakan sebuah Router WiFi generasi lanjutan dari OnHub. Bukan hanya sebuah router saja, Google WiFi ini terdiri dari tiga buah Router yang bisa diletakkan pasa berbagai posisi strategis agar seluruh area bisa tercover WiFi dengan sempurna.