ArenaLTE.com - ArenaLTE.com - Facebook resmi meluncurkan Instant Article Platform pada hari Selasa lalu (20/10/2015). Awalnya fitur pengepul berita ini hanya hadir secara eksklusif untuk pengguna iPhone app di segmen korporat, dan dengan jumlah penerbit yang relatif terbatas. Kabar baiknya, konten Facebook Instant Article saat ini dapat dilihat pengguna yang memiliki iPhone.

Facebook Instant Article secara teknis sebenarnya telah tersedia sejak Mei lalu, namun Facebook mengatakan bahwa hingga saat ini masih melakukan tes beta untuk memilih kelompok pengguna. Pada saat pengenalan Instant Article di bulan Mei lalu, CEO Facebook Mark Zuckerberg mengungkapkan tujuan kehadiran fitur ini. Di antaranya agar pengguna bisa mengakses konten berita yang diinginkan tanpa harus menunggu terlalu lama. Terutama saat mereka mengakses tautan konten berita itu dari dalam aplikasi Facebook mobile.

Diantara beberapa penerbit AS yang ikut mendukung Facebook Instant Article seperti BuzzFeed, NBC, The Atlantic, The Huffington Post, dan New York Times, secara kesluruhan kini ada 14 penerbit. Dikutip dari appleinsider.com (20/10/2015), Facebook menyebut puluhan penerbit lainnya akan bergabung pada minggu depan, diantaranya CBS, Gannett, The Onion, Mashable, Rolling Stone, dan USA Today.

Tidak seperti kebanyakan shared link di Facebook, Instant Article sebenarnya mempunyai host di server Facebook, dan menjadikan reaksi pembukaan fitur ini 10 kali lebih cepat. Untuk membuat penerbit lebih tertarik dalam program ini, Facebook juga memungkinkan penerbit untuk menerapkan sentuhan visual dan interaktif baru. Artikel di NBC News misalnya, dilengkapi fitur video autoplay, sementara BuzzFeed mendukung untuk mengomentari foto dan video individu. National Geographic lain lagi, dilengkapi gambar geotag dengan peta interaktif. Penerbit dapat menjual iklan mereka sendiri dan melindungi semua pendapatannya, tetapi juga dapat bergantung pada jaringan Facebook Audience jika ada ruang terisi.

Bagaimana dengan kehadiran Instant Article  di Android? Jangan khawatir untuk itu, saat ini pihak Facebook terus melakukan penyempurnaan, kabarnya fitur ini juga akan hadir di OS Android pada akhir tahun ini.