ArenaLTE.com - Hosting memiliki banyak fungsi, salah satunya adalah sebagai media storage, termasuk foto. Lantas, bagaimana bila disk space website Anda habis dengan gambar? Kali ini, kita akan membahas mengenai beberapa image hosting yang bisa Anda gunakan untuk mengatasi disk space yang terbatas.

Saat Anda memilih ponsel baru untuk dibeli, pasti Anda memilihnya berdasarkan beberapa spesifikasi yang salah satunya adalah berapa besar jumlah storage dan RAM yang dimiliki ponsel tersebut.

Begitu pula saat Anda memilih layanan hosting yang akan Anda gunakan untuk meningkatkan performa website Anda. Dalam memilih layanan hosting yang akan Anda gunakan, tentu kapasitas disk spacenya salah satu hal yang krusial bukan?

Sebab, bila disk space penuh, maka kinerja website akan menjadi lebih lambat karena ruang penyimpanan yang semakin menipis. Hal ini tentu merugikan dan bisa berdampak pada performa website Anda.

Apa itu Image Hosting?

Image hosting adalah tools yang dapat membantu Anda untuk mengunggah dan meng-host gambar Anda di internet dengan mudah. Tools ini merupakan alternatif bagi Anda yang disk space-nya sudah hampir penuh.

Dengan menggunakan image hosting, Anda dapat mengunggah dan menyimpan foto apa saja tanpa mengkhawatirkan disk space yang penuh hanya karena gambar saja. Dengan begitu, Anda bisa menggunakan kapasitas disk space Anda untuk keperluan yang lain.

Karena pada website atau hosting, disk space berfungsi bukan hanya sebatas menyimpan informasi umum seperti konten gambar, teks, atau pun video saja, tetapi juga tempat untuk menampung file yang berhubungan dengan operasi dan interface website, termasuk diantaranya CSS, PHP, dan JavaScript.

Ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan bila menggunakan image hosting, yaitu:

contoh image hosting

Ada banyak macam platform image hosting yang bisa Anda gunakan, beberapa diantaranya adalah:

Dropbox
Contoh pertama adalah Dropbox. Sesuai namanya, platform ini menyediakan kotak boks (per akun) sebagai tempat Anda untuk menjatuhkan (drop) foto Anda dan langsung masuk tersimpan ke dalam cloud dan bisa Anda akses kapan saja.

Kelebihan dropbox adalah memiliki versi mobile yang bisa mempermudah Anda dalam menggunakannya. Selain itu, dropbox menawarkan kapasitas gratis hingga 2GB.

Selain itu, beberapa kelebihan dropbox yang lain adalah:
Google Photos
Selanjutnya adalah google photos yang menawarkan storage gratis hingga 15GB. Platform ini bisa sinkronisasi langsung dengan akun google Anda (Gmail, Gdrive), membuat Anda bisa menghemat banyak waktu (dan klik) saat mengakses atau berbagi gambar Anda.

Kedua, platform ini dilengkapi dengan fitur yang sangat bagus untuk membuat kolase dan animasi foto Anda sendiri yang disesuaikan pada foto-foto yang telah Anda unggah.

Terakhir, Google Photos memiliki fitur cerdas yang bisa mengatur beberapa hal mengatur foto Anda sesuai kategori seperti berdasarkan lokasi, tanggal, atau bahkan jumlah orang yang muncul.

PostImage
Selanjutnya adalah PostImage yang memungkinkan Anda untuk mengunggah beberapa gambar sekaligus, dan menetapkan ukuran serta tanggal kedaluwarsa untuk file Anda.

Lebih lengkapnya, PostImage bisa mengubah ukuran gambar Anda ke dalam serangkaian dimensi yang sudah ditentukan, termasuk penggunaan yang populer, seperti avatar (100×75), papan pesan (648×480), monitor 15 inci (800×600), dan monitor 21 inci (1600×1200).

Selain itu, Anda juga dapat memilih untuk membatasi jangka waktu berapa lama gambar Anda akan tersedia secara online, mulai dari satu hari, seminggu, atau sebulan.

ImgBox
Plaform selanjutnya adalah ImgBox yang memiliki interface yang sangat cepat. Apabila Anda menggunakan ImgBox, Anda tidak perlu membuat akun lebih dulu tapi cukup dengan klik upload, foto Anda akan langsung terunggah.

Untuk setiap gambar yang Anda unggah, Anda akan mendapatkan tautan yang dapat dibagikan, bersama dengan kode HTML dan BB untuk disematkan di situs web mana pun.

Flickr
Selanjutnya adalah flickr adalah salah satu situs hosting gambar gratis tertua dengan miliaran foto yang dibagikan pada jutaan user/grup. Platform ini memiiki eksposur untuk fotografer yang sangat besar.

Selain penggunanya yang banyak berjumlah jutaan dengan mayoritas pengguna profesional, kelebihan flickr adalah memiliki fitur pengeditan untuk menyempurnakan gambar Anda sebelum memposting.

Flickr memiliki kapasitas maksimal 1.000 foto dan Anda dapat membagikan foto yang diunggah ke Flickr ke platform lain melalui RSS feeds, email, dan lainnya.

Imgur
Selanjutnya adalah Imgur yang memiliki kapasitas penyimpanan foto tanpa batas yang merupakan situs hosting gambar gratis favorit bagi para Redditor (pengguna reddit).

Selain mengupload foto untuk Imgur community (publik), Anda juga bisa mengunggahnya untuk private. Foto Anda akan disimpan selama yang Anda inginkan, dan Anda selalu dapat membagikannya secara pribadi menggunakan URL..

500px
Platform hosting gambar selanjutnya hampir sama seperti Flickr, 500px. Selain sebagai hosting, 500px juga bisa menjadi media sosial tempat membagikan foto-foto Anda kepada sesama pengguna. 500px memiliki kapasitas total maksimal 2.000 foto dan maksimal 7 foto/seminggu.

Platform ini adalah platform yang tepat untuk membangun jaringan fotografi (teman, kolega, dan mentor) dan mempelajari keterampilan baru yang berharga dari komunitas. Platform ini juga memiliki fitur statistik performa gambar untuk menganalisa foto-foto Anda.

Selain itu, 500px digunakan oleh banyak editor majalah, kurator seni, dan perusahaan yang ingin menemukan gambar yang bagus. Jika Anda memilih paket bulanan berbayar, Anda bisa menjual foto-foto Anda dan menghasilkan uang.

Free Image Hosting
Platform terakhir adalah Free Image Hosting yang seperti namanya, gratis dan simpel. Anda hanya perlu mengunggah gambar dan membagikan tautannya ke mana saja.

Anda juga tidak perlu membuat aku, dan foto Anda akan tersimpan secara permanen di situs ini. Pengguna platform ini dapat menelusuri daftar foto berdasarkan negara bagian dan kota, sehingga meningkatkan peluang Anda untuk ditemukan dan menemukan klien lokal.

Penutup
Nah itu dia adalah beberapa contoh image hosting yang bisa Anda gunakan sebagai solusi untuk mengatasi disk space yang terbatas atau sudah hampir penuh. Eits, sebelum berakhir, IDCloudHost punya produk yang cocok untuk Anda gunakan loh!

Cloud Hosting IDCloudHost adalah pilihan yang tepat apabila Anda ingin berlayanan hosting dengan kapasitas yang besar dengan keamanan yang terjaga untuk mendukung website Anda. Jangan khawatir mahal, hosting IDCloudHost kini sedang promo mulai dari Rp15.000/bulan saja loh! Tunggu apalagi?