ArenaLTE.com - Olahraga merupakan kegiatan rutinitas yang wajib untuk dilakukan jika anda menginginkan tubuh yang sehat dan bugar. Olahraga juga banyak sekali manfaatnya, seperti membentuk tubuh, menyegarkan tubuh, dan bisa membantu mengelola stres. Untuk melakukan rutinitas olahraga, anda perlu memiliki berbagai perlengkapan yang mendukung kegiatan anda. Salah satunya adalah sepatu olahraga.
 
Salah satu brand ternama yang memproduksi sepatu olahraga adalah New Balance. New Balance sudah ada sejak tahun 1906 dan asal produksinya dari Boston, Amerika. New Balance memproduksi berbagai perlengkapan olahraga, tentunya juga merancang sepatu olahraga. Seperti untuk tenis, lari, baseball dan sebagainya.
 
Untuk anda para wanita yang ingin membeli sepatu olahraga, anda bisa memilih New Balance. Sepatu olahraga wanita dari New Balance cenderung memiliki desain yang feminim namun tetap terlihat sporty.
 
Selain untuk olahraga, anda juga bisa menggunakannya untuk bepergian seperti jalan-jalan dan hangout di akhir pekan. Anda bisa menyesuaikannya dengan cara dipadukan bersama item fashion lainnya agar penampilan anda semakin trendi dan fashionable.
 
Berikut ini adalah rekomendasi sepatu olahraga New Balance untuk wanita. Simak ulasan selengkapnya!
 
1. New Balance Trail Buster 
Rekomendasi pertama sepatu olahraga dari New Balance adalah New Balance Trail Buster. Sepatu olahraga yang satu ini menyediakan desain dan warna yang cocok untuk wanita maupun pria. Sepatu olahraga yang satu ini cocok untuk digunakan olahraga lari, karena sepatu ini dirancang dengan bantalan lunak pada bagian tumit. Hal ini dipertimbangkan untuk memberikan kenyamanan pada pengguna.

2. New Balance 990 v4 
New Balance 990 v4 ini merupakan versi keempat dari New Balance seri 990. Sepatu olahraga seri yang satu ini memang dikenal dengan performanya yang luar biasa. Desainnya juga sangat ikonik. New Balance 990 v4 ini dilengkapi dengan sol ENCAP yang bisa menambah stabilitas penggunanya ketika berolahraga. Terdapat mesh pada bagian atas sepatu, agar kaki lebih mudah bernapas dan tentunya sirkulasi udaranya tetap terjaga. Teknologi canggih pada sepatu ini akan menjadikan anda nyaman bergerak menggunakan sepatu ini.



3. New Balance 068 V1 
New Balance 068 V1 merupakan sepatu olahraga wanita yang didesain khusus untuk anda yang hobi berolahraga lari. Sepatu ini dilengkapi dengan Midsole Dynasoft, yaitu teknologi yang bisa memberi kenyamanan pada anda saat bergerak. Bagian atas pada sepatu dirancang agar sirkulasi udara bisa mengalir. Kaki anda tidak akan merasa gerah ketika berlari, dan akan tetap nyaman bergerak. Tersedia dalam berbagai ukuran, 36-40. Tersedia juga berbagai warna yang bisa anda pilih sesuai dengan selera.

4. New Balance Women’s Fresh Foam Cruz v2 Knit 
Sepatu olahraga wanita yang satu ini didesain untuk anda sebagai pemula yang ingin aktif berolahraga. New Balance Women’s Fresh Foam Cruz v2 Knit merupakan sepatu olahraga yang keren, canggih dan berkualitas. Sepatu ini memiliki bantalan lembut pada bagian atas sepatu yang membuat anda nyaman ketika menggunakannya. Anda juga bisa bebas bergerak karena terdapat bantalan atau midsole pada sepatu, yang bisa menghindari resiko cedera pada kaki.

5. New Balance Fresh Foam Zante v4 
Seringkali merasa kaki tidak nyaman ketika berolahraga terutama ketika lari? Memilih sepatu olahraga juga perlu anda pertimbangkan kenyamanan ketika digunakan saat olahraga. New Balance Fresh Foam Zante v4 merupakan sepatu olahraga yang didesain untuk mengutamakan kenyamanan pergerakan anda ketika lari. Dibuat dengan pori-pori mesh yang besar dan HypoSkin yang sedikit, sehingga sepatu ini tidak akan memberikan efek gerah atau panas ketika digunakan saat lari. Sepatu ini dirancang untuk anda yang banyak bergerak ketika lari ataupun olahraga lainnya, terdapat HypoSkin upper-nya yang membuat sepatu ini fleksibel mengikuti gerakan kaki anda.


 
6. New Balance Ralaxa V1 
New Balance Ralaxa V1 merupakan sepatu yang sangat nyaman digunakan sepanjang hari. Bisa anda gunakan untuk olahraga dengan berbagai gerakan, ataupun anda bisa gunakan untuk bepergian sepanjang hari. Terdapat teknologi Cush+ yang mampu memberikan kenyamanan pada kaki, dipadu dengan outsole yang terbuat dari pod rubber. Midsole-nya dilengkapi dengan teknologi Cush+ yang memberikan kemampuan menahan guncangan. Sepatu akan lebih empuk dan ringan, anda bisa bebas bergerak dan tetap akan merasakan pendaratan yang empuk dan nyaman. Maka, kaki anda akan terhindar dari cedera serius.
 
7. New Balance 430 V1 
Rekomendasi sepatu olahraga wanita yang terakhir adalah New Balance 430 V1 yang memiliki keunggulan pada bantalannya yang empuk. Meskipun anda banyak bergerak dan olahraga sesuka anda, kaki anda akan tetap merasa nyaman dan tidak merasa lelah. Sepatu ini memiliki dua sentuhan warna, yaitu abu-abu dan putih pada bagian bawahnya. Sepatu ini dibandrol dengan harga yang super terjangkau.
 
Itu dia rekomendasi sepatu olahraga untuk wanita dari brand sepatu ternama, yaitu New Balance. Selain bisa digunakan untuk olahraga secara rutin, anda bisa menggunakannya untuk bepergian sepanjang hari.
 
Kaki anda akan tetap nyaman dan terhindar dari resiko cedera serius pada kaki. Apakah anda berencana untuk membeli sepatu olahraga? Kunjungi situs belanja Blibli dan beli sepatu olahraga New Balance di official store-nya.