ArenaLTE.com - Berikut ini kami tampilkan beberapa aplikasi iPhone berbayar, namun developer pembuatnya sedang melakukan promosi dan menjadikan aplikasi ini bisa didownload secara gratis selama beberapa waktu. Meskipun bukan aplikasi yang sangat populer dan rentang harganya tidak terlalu mahal yaitu berkisar antara USD1 hingga USD4 saja.

Namun sebagai pengeemar aplikasi gratisan tidak ada salahnya kita bisa menghemat anggaran dan mendapatkan aplikasi iphone berbayar secara gratis. Berikut ini beberapa Aplikasi iPhone Berbayar Yang Bisa Didownload Gratis.

Plus Key

aplikasi-iphone-gratis-2017-plus-key

Gunakan aplikasi Mini Calculator Keyboard ini untuk menghemat waktu kalian. Dengan aplikasi plus key ini kita tak perlu lagi susah-susah mencari dan membuka aplikasi kalkulator untuk menghitung.

Aplikasi Plus Key ini sudah terintegrasi langsung kedalam keyboard iPhone kalian. Sangat mudah dan cepat bisa langsung menghitung menggunakan keybioard yang biasa digunakan untuk mengetik. Aplikasi Plus Key ini harganya USD1,99 dan kini bisa didownload gratis.

Camcard

aplikasi-iphone-gratis-2017-camcard

Aplikasi Camcard ini pernah menjadi aplikasi terbaik Appstore tahun 2014 lalu. Sangat diperlukan untuk pengguna iPhone yang bekerja sebagai marketing, pebisnis, enterpreneur atau pekerja yang sering bertukar kartu nama.

Aplikasi Camcard ini mudah digunakan untuk mengatur berbagai kartu nama yang kalian miliki kedalam sebuah iPhone. Cukup scna kartu nama tersebut dan tersimpan dalam iPhone. Aplikasi seharga USD0,99 ini bisa didownload gratis di AppStore.

Fonta

aplikasi-iphone-gratis-2017-fonta

Aplikasi Fonta merupakan sebuah studio desain di dalam iPhone. Dengan Fonta kit abisa membuat berbagai kreasi dari foto agar tampil lebih unik dan menarik. Fonta menyediakan beragam efek khusus berupa tambahan teks menarik.

Tidak hanya teks, kita juga bisa menambahkan Masking foto, collage, frames, filetr vintage, artwork, efek blur dan beragam filter menarik lainnya. Download Aplikasi iphone gratis Fonta disini.

Star Rover

aplikasi-iphone-gratis-2017-star-rover

Jika kalian gemar memandang bintang-bintag dilangit pada malam hari, sepertinya harus menginstal aplikasi Star Rover ini. Aplikasi seharga USD1,99 ini sekarang bisa didownload gratis.

Dengan menginstal Star Rover kita seperti memiliki sebuah planetarium dalam iphone. Cukup jalankan aplikasi dan pegang iPhone kalian maka aplikasi star rover akan secara otomatis mendeteksi lokasi kalian berada dan menampilkan tampilan langit dan bintang sesuai dengan keberadaan lokasi kalian.

Bahkan jika kalian bergerak maka tampilan bintang dilangit juga akan menyesuaikan dengan lokasi yang baru. Pemandangan yang indah akan tampail dan cocok untuk mengetahui perbintangan dengan mudah. Download aplikasi iphone gratis Star Rover.

Photo Blender 2

aplikasi-iphone-gratis-2017-photo-blender

Aplikasi iPhone ini sebelumnya dibandrol USD0,99 dan kin bisa kalian install secara gratis di AppStore. Aplikasi Photo Blender 2 ini buatan XINBIN BIAN yang akan membantu kita para pengguna iphone untuk menggabungkan dua foto menjadi satu. Photo Blender 2 menyediakan toll blending (penggabungan gambar) yang memungkinkan kita untuk menghasilkan foto yang unik dan kreatif daripada foto biasanya. Download Gratis aplikasi iPhone Photo Blender 2.