Trending Topic, #Pilkada2015 Raih 920.000 Tweet Selama Satu Bulan Terakhir

ArenaLTE.com - ArenaLTE.com - Hari ini masyarakat Indonesia menggunakan hak pilihnya untuk memilih pemimpin daerah mereka melalui Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) yang digelar serentak di seluruh Indonesia. Kemeriahan pesta demokrasi sudah dirasakan di Twitter sejak setidaknya satu bulan terakhir dengan tagar resmi #Pilkada2015.

Berdasarkan informasi yang diterima dari Twitter Indonesia, terdapat setidaknya 920.000 Tweet seputar Pilkada selama periode 9 November - 9 Desember, dengan puncak percakapan terjadi pada pukul 10.58 WIB (470 Tweet per menit). Tagar #Pilkada2015 juga menjadi trending topic nomor 1 sejak pagi ini.

Beberapa hari menjelang #Pilkada2015, Solo masuk ke jajaran lima kota terbesar yang paling banyak membicarakan seputar Pilkada di Twitter. Solo menggeser posisi Tangerang Selatan yang akhir minggu lalu berada di posisi ke-5. Sedangkan peringkat 1 sampai 4 masih dipegang oleh Surabaya, Medan, Depok, Bandar Lampung. Berdasarkan data Twitter, Solo juga memiliki sentimen percakapan positif paling tinggi di antara empat kota lain tersebut, yaitu 37%.
Baca juga: Sambut Pilkada Serentak, Twitter Meluncurkan Emoji Resmi #Pilkada2015


Berikut ini data sentimen pengguna Twitter saat hajatan Pilkada 2015 di beberapa kota di Indonesia:















































Kota



Positif



Netral



Negatif



1



Surabaya



29%



61%



10%



2



Medan



29%



60%



11%



3



Depok



30%



60%



10%



4



Bandar Lampung



29%



62%



9%



5



Solo



37%



51%



12%




 

Kemeriahan pesta demokrasi hari ini juga ditunjukkan oleh masyarakat Indonesia yang berfoto menunjukkan salah satu jari yang sudah berwarna ungu, sebagai bukti bahwa mereka sudah menggunakan hak pilih mereka.



Ilustrasi foto: halopilkada.com

Leave a Comment