LG Stylus 2 Plus, Sudah Pakai Android Marshmallow Dengan Pena Khusus

ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – LG Stylus 2 Plus adalah smartphone kelas menengah terbaru dari vendor asal Korea Selatan. Seperti namanya, handset bongsor ini adalah versi upgrade dari LG Stylus 2 atau LG Stylo 2. Tentu saja yang namanya versi penyempurna disuntik fitur lebih mutakhir serta punya ‘sesuatu’ yang menarik. Hmm, apa saja ya?

Pertama-tama, smartphone ini sudah mengandalkan sistem operasi terkini Android 6.0 Marshmallow. Secara tampilan, LG Stylus 2 Plus terlihat mirip Stylus 2 dengan dimensi sama 155x79,6x7,4mm dan bobot 145 gram. Tapi meski sama-sama punya display IPS 5,7 inci, seri baru ini hadir dengan peningkatan resolusi menjadi full HD 1080p. Sementara pada Stylus 2 kalian hanya akan mendapat resolusi HD 720p. Sudah dilindungi panel anti gores Corning Gorilla Glass 3.

lg stylus 2 plusSoal internetan bagaimana? Tentu saja seri ini bisa mengakomodasi kebutuhan kalian karena dilengkapi dengan jaringan lengkap mulai dari 2G, 3G hingga 4G. Nah, buat internet ultra cepat via 4G LTE, LG Stylus  Plus punya beberapa pilihan band 1(2100), 3(1800), 7(2600), 8(900), 20(800) MHz. Berbasis LTE Cat. 4 yang bisa ngebut hingga 150 Mbps.

Seri ini punya dapur pacu standar buat kelasnya yang bisa dibilang tak terlalu ngebut tapi performanya tetap bisa diandalkan. Dengan chipset Snapdragon 430 MSM8937 besutan Qualcomm ini kalian bisa menikmati prosesor octa core berkecepatan 1.4GHz yang ditemani pengolah grafis Adreno 505.

LG stylus 2 plus homeSementara soal RAM bakal tersedia dua pilihan (2/3GB) tergantung negara yang menjadi target market. Begitu juga dengan memori internal yang memiliki opsi 16/32GB. Buat menambah storage, LG sudah menyisipkan slot microSD yang bisa memperbesar kapasitas hingga 256GB.

LG stylus 2 pus aTak hanya itu, kamera yang ditanamkan pun hadir dalam dua pilihan yakni 13/16MP dengan dukungan autofokus dan LED flash. Sanggup merekam video 1080p pada 30fps. Kamera sekunder yang tertanam di depan hadir dengan sensor 5/8MP juga didukung LED flash. Buat menyokong semua aktivitas, LG Stylus 2 Plus disokong baterai berkapasitas 3000mAh.

lg stylus 2 plus abBuat mendukung keamanan, LG Stylus 2 Plus punya sensor sidik jari yang menyisip di bodi belakangnya. Seperti disebutkan di awal, smartphone ini memiliki stylus sebagai alternatif pengoperasian layar sentuh. Seri ini pertama dipasarkan di Taiwan dan segera rilis di berbagai negara seperti kawasan Amerika Utara dan Eropa bulan ini. LG Stylus 2 Plus pun sudah mendarat di Singapura pada 11 Juni. Harganya diperkirakan sekitar 340 dolar AS atau IDR 4.760.000 (kurs 14000).

Leave a Comment