Asyik, Blackberry Lakukan Update untuk Aplikasi Android

ArenaLTE.com - Di bulan Oktober ini, BlackBerry telah melakukan beberapa pembaharuan untuk Aplikasi Android BlackBerry bagi para penggunanya, termasuk Hub+, kamera, dan Keyboard.  Langkah ini dilakukan supaya pengguna Blackberry berbasis Android semakin nyaman dalam menggunakan layanan ekstra mereka.

Hub+ adalah layanan berlangganan software untuk sebagian besar perangkat Android Marshmallow (6.x) atau Lollipop (5.x) dari produsen manapun. (Sekitar 54% dari satu miliar atau lebih pengguna Android, jika dihitung.) Hal ini termasuk BlackBerry Hub, Calendar, Password, Contacts, Device Search, Notes, Tasks, dan Launcher, serta telah menerima ribuan ulasan dari para pengguna (rata-rata memberikan rating 4,2 dari 5 bintang).

blackberry-priv-android2
Pengguna smartphone BlackBerry Android seperti PRIV dan DTEK50, begitu pun dengan pengguna BlackBerry non-Android akan mendapatkan manfaat dari inovasi BlackBerry. Aplikasi Android Hub+ yang dirilis pada bulan Agustus yang lalu telah menerima update pertama pada bulan September. Pada bulan Oktober ini, BlackBerry telah menambahkan lebih banyak fitur baru berdasarkan saran dan masukan dari para penggunanya.

Pada bulan Oktober, aplikasi Android BlackBerry juga melakukan updates khususnya pada Kamera dan Sofware Keyboard untuk BlackBerry PRIV dan DTEK50. BlackBerry telah melakukan beberapa perubahan dalam pengaturan mesin untuk mendapat kinerja dan hasil yang lebih baik lagi.

Berikut adalah fitur lain yang Anda akan mendapatkan di update software Android bulan Oktober.

BlackBerry Hub+

  • Dukungan Facebook Messenger: Saat ini Messenger menjadi salah satu akun yang terdaftar dalam Hub+ dan para pengguna BlackBerry dapat melihat dan membuka semua komunikasi dalam Facebook Messenger secara langsung dalam Hub+.

  • Menyimpan gambar dari e-mail: Lebih mudah untuk menyimpan gambar dalam e-mail hanya dengan menekan dan menahan tombol pada e-mail.

  • Tanda tangan yang ditentukan oleh admin: Hub+ sekarang mendukung ¬IT-pushed signature saat diaktifkan pada Android for Work, memberikan kontrol untuk administrasi IT mengenai tanda tangan para karyawan.


  •  

Keyboard BlackBerry Android

  • Berbagai cara untuk mengatur dan mengubah bahasa: Anda dapat mengatur kunci bahasa khusus atau menggunakan spasi untuk memilih bahasa keyboard, sehingga lebih cepat dan lebih mudah untuk mengubahnya.

  • Dukungan global gesture: "Geser (swipe) untuk menghapus" sekarang tersedia sebagai pilihan pengaturan jika pengguna menggunakan Type by Swiping (mengetik dengan menggeser).

  • Kemanan perusahaan yang lebih banyak: Pengguna dapat memisahkan kosa kata yang dipelajari dan digunakan secara pribadi atau untuk pekerjaan.


  •  

BlackBerry Launcher

  • Ikon kalender yang dinamis: Untuk Android 5.x atau pengguna OS yang lebih tinggi yang menjalankan BlackBerry Calendar dan aplikasi Launcher, ikon BlackBerry Calendar akan selalu menampilkan tanggal saat ini. Bahkan, setiap aplikasi kalender atau paket ikon yang mendukung ikon dinamis akan bekerja dengan BlackBerry Launcher.

  • Ikon BlackBerry Launcher: Siapa saja yang menggunakan BlackBerry Launcher pada ponsel non-BlackBerry akan melihat ikon ini, yang memberi kemudahan bagi pengguna untuk beralih antara Launchers atau membantu melakukan updates.

  • Pembaharuan lainnya: Launcher melakukan beragam perbaikan lainnya khususnya untuk notifikasi, kinerja, dan estetika.


  •  

BlackBerry Password Keeper

  • Daftar yang aman: Daftar hadiah, to-do list, bucket list - apa pun yang Anda lacak, sekarang dapat tetap pribadi dan aman dalam Password Keeper.

  • Pembaharuan pengaturan: Panel pengaturan yang telah diatur untuk memudahkan navigasi dan penggunaan.

  • Dukungan sensor sidik jari: Jika ponsel Anda memiliki sensor sidik jari, kini Anda dapat menggunakannya untuk membuka Password Keeper.


  •  

Update Lainnya

  • Kamera: Optimisasi kinerja untuk aplikasi kamera BlackBerry memungkinkan mengambil gambar lebih cepat bersama dengan fokus dan perbaikan umum lainnya.

  • Pembetulan: Hub, Calendars, Contacts, Notes and Tasks mendapatkan kinerja dan bug fixes, termasuk perbaikan notifikasi yang spesifik.


  •  

Leave a Comment