Inilah Fitur yang Ditawarkan Apple Music untuk Pengguna Android

ArenaLTE.com - ArenaLTE.com - Sejak Apple Music diluncurkan pada pertengahan tahun ini, CEO Apple Tim Cook menjanjikan layanan musik streaming ini akan hadir untuk platform selain iOS, lebih tepatnya Android. Janji tersebut nyatanya telah ditepati. Hari ini Apple telah merilis aplikasi Apple Music versi beta di Google Play Store. Para pengguna Android di seluruh dunia dapat menikmati Apple Music rilisan perdana yang masih terus disempurnakan secara gratis.

Dengan adopsi Apple Music di Android, maka akses ke musik yang sudah dibeli di iTunes Store juga menjadi lebih mudah pada di sinkronkan pada perangkat non produk Apple. Di ekosistem iOS, Apple Music dapat dinikmati secara premium dengan merogoh kocek US$9,99 per bulan. Seperti halnya di perangkat iOS, Apple Music yang hadir di Android juga mendapat promo jatah akses tiga bulan gratis.

Berapa paket setelah masa promosi gratis habis? Di website Apple, layanan ini menyediakan dua pilihan paket. Yakni paket perorangan seharga IDR 69.000 per bulan dan paket keluargayang  bisa dinikmati seharga IDR 109.000 per bulan. Paket keluarga (family sharing) bisa mendukung hingga lima pengguna sekaligus dalam satu tagihan. Sehingga jika keluarga Anda termasuk fans produk Apple, paket ini jelas lebih menarik. Sedangkan jika tidak berlangganan, pengguna hanya bisa mendengarkan radio Beats 1 dan melihat apa yang diposting oleh para musisi di Connect.

Asyiknya, fitur yang ditawarkan Apple Music di Android serupa dengan yang ada di iOS. Seperti fitur My Music, For You, Connect dan tentunya Beats1 Radio untuk mendengarkan siaran radio ekslusif dari artis ternama dunia. Fitur For You misalnya, memungkinkan pengguna untuk mendapatkan rekomendasi musik dari Apple Music berdasarkan deretan musik yang biasa didengarkan oleh si pengguna. Sementara di My Music, pengguna dapat menikmati koleksi musik dari seorang figur yang sedang mereka ikuti perkembangannya (berlangganan).

Dari sisi iOS, sejauh ini Tim Cook mengaku hingga kini sudah memiliki sebanyak 15 juta pengguna Apple Music. Dari 15 juta pengguna, 6,5 juta di antaranya sudah membayar untuk mengunakan layanan tersebut.  Sedangkan 8,5 juta di antaranya masih dalam masa mencicipi versi gratisan.

Saat ini Apple Music di Android belum mendapatkan fitur video musik, tapi fitur lainnya dari Apple Music di iOS sudah dapat dinikmati. Anda bisa mendengarkan stasiun radio seperti Beats 1 dan membuat playlist kamu sendiri. Jika sebelumnya Anda sudah punya akun Apple, maka  bisa sync akun tersebut dan mendengarkan musik yang sudah pernah dibeli melalui Apple Music di smartphone Android.


Leave a Comment