Asyik, Sekarang Bisa Live Video Streaming di Instagram

ArenaLTE.com - Layanan live video streaming sepertinya sudah menjadi fitur wajib bagi jejaring sosial media sekarang ini. Mengikuti trend kekinian anak muda sekarang, instagram juga menghadirkan fitur Live Video Streaming Instagram untuk para penggunanya. Fitur ini akan mulai bisa dinikmati oleh para pengguna Android dan iPhone dalam beberapa hari kedepan.

Setelah beberapa minggu lalu diperkenalkan, kini fitur Live video streaming Instagram resmi hadir sebagai fitur terbaru pengguna Instagram. Untuk mulai melakukan Broadcasting Live video streaming Instagram, kita cukup masuk ke menu Stories kamera lalu geser tampilan layar ke mode “LIVE”.

Para pengunjung instagram akan dapat melihat status akun yang dikunjunginya dengan melihat sebuah icon bertuliskan “Live” di story icon. Dan dari sini kita akan melihat dan merasakan bahwa tampilan antar muka dan fitur yang ditawarkan tidak jauh berbeda dengan layanan Live video streaming yang dimiliki oleh Periscope nya Twitter dan Facebook Live. Kita juga bisa mengirimkan komentar dan menekan tombol hati untuk memberikan respon.

Live Video Streaming InstagramSalah satu keunggulan fitur dari layanan live video streaming instagram dibandingkan dengan jejaring sosial media yang lain adalah hasil Live video Streaming instagram yang kita lakukan akan hilang dan tidak bisa disimpan atau diakses lagi.

Jadi jika kalian tidak ingin terlewat live video streaming instagram dari seseorang kita harus follow akun tersebut dan menyaksikannya ketika sedang Live, setelah selesai tidak akan ada lagi videonya. Fitur ini melanjutkan fungsi instagram yang mirip Snapchat ketika dihadirkan awal tahun lalu.

Layanan Live Video Streaming Instagram ini seperti kolaborasi antara Facebook Live dan Snapchat dan akan menjadi senjata andalan baru lagi yang membuat pengguna instagram akan selalu tetap menggunakan sosial media yang populer ini.

Rencananya Instagram juga akan menghadirkan informasi “Top Live” yang akan memberikan rekomendasi Live video yang harus ditonton. Namun dengan video yang tidak bisa disimpan tersebut akan membuat kita harus sering-sering melakukan scrolling dan terus memantau akun agar tidak terlewat Live video instagram dari akun yang kita follow.

Leave a Comment