Asus ZenFone 3 Deluxe ZS570KL Resmi Pre-Order di 5 Toko Online

ArenaLTE.com - Setelah penantian panjang, Asus akhirnya menggelar pre-order untuk produk smartphone premiumnya yakni Asus ZenFone 3 Deluxe ZS570KL. Flagship yang membuat penasaran kalangan pecinta smartphone Tanah Air ini sudah dapat dipesan melalui beberapa toko online ternama seperti Blibli, MatahariMall, Lazada, DinoMarket dan Erafone per 20 Januari 2017.

“ZenFone 3 Deluxe merupakan varian smartphone flagship dengan spesifikasi terbaik yang Asus miliki saat ini,” ujar Benjamin Yeh, Regional Director, Asus South East Asia. “Tentu saja, kami sangat yakin pengguna akan mendapatkan kepuasan maksimal ketika memanfaatkan gadget yang satu ini setiap harinya.”

Asus Zenfone 3 Deluxe ZS570KL

Khusus pemesan yang berasal dari kawasan Jabodetabek, mereka juga akan mendapatkan free ticket konser dari artis sekaligus penyanyi Indonesia ternama yakni Bunga Citra Lestari. Sebagai informasi, artis yang akrab disapa dengan nama BCL ini akan menggelar sebuah konser tunggal dengan mengambil tema It’s Me pada bulan Maret 2017 mendatang.

Untuk pengguna yang membeli dengan menggunakan kartu kredit di lima situs e-commerce di atas, mereka dibebaskan dari biaya bunga atau cicilan 0% (persen) yang dapat diangsur hingga 24 bulan. Bagi 50 pengguna pertama yang membeli di gerai Erafone Megastore, mereka berhak mendapatkan ZenPower 10.050mAh dan cashback sampai IDR 400.000. Detil lengkap bisa dilihat di masing-masing toko online.

Asus Zenfone 3 Deluxe punya layar 5,7 inci dibalut metal premium dengan teknologi tambahan yang disebut dengan PureMetal. Asus berhasil mengatasi masalah antena dan mendesain ZenFone 3 Deluxe dengan seamless beauty serta invisible antenna. Teknologi PureMetal mengintegrasikan sedemikian rupa antara antena dengan smartphone hingga menghadirkan body yang mulus dan bersih namun tetap menawarkan kualitas sinyal yang kuat.

Asus ZenFone 3 Deluxe merupakan smartphone pertama yang telah menggunakan prosesor octa-core terbaik yakni Qualcomm Snapdragon 821. Dengan kecepatan 2,4GHz, prosesor kelas berbasis arsitektur Kryo ini merupakan prosesor smartphone 14 nanometer yang paling bertenaga. Dikombinasikan dengan GPU sekelas PC desktop yakni Adreno 530 yang berjalan pada kecepatan 624MHz, smartphone ini juga punya RAM ekstra lega, sebesar 6GB.

Smartphone ini baru saja meraih penghargaan Innovation Awards di ajang CES 2017 yang baru lalu.  Dari sisi konektivitas, sebuah chip X12 4G LTE modem Category 12 yang juga mendukung three-carrier aggregation (3CA) yang menawarkan kecepatan hingga 600Mbps. “Saat ini, ZenFone 3 Deluxe merupakan satu-satunya smartphone yang mendukung 256QAM download. Secara standar, kategorinya sudah LTE Advance,” tambah Benjamin.

Secara teoritis, teknologi 256QAM dapat meningkatkan user throughput sebesar 30 sampai 33%. Artinya, kecepatan browsing, streaming atau download/upload bisa jadi jauh kebih cepat. Ini sangat menarik karena pada jaringan operator-operator GSM terbesar di Indonesia, khususnya di kota-kota besar, fitur 256QAM sudah diaktifkan.

ZenFone 3 Deluxe menaikkan standar fotografi mobile dengan ASUS PixelMaster 3.0 dengan menjadi smartphone pertama di dunia yang menggunakan sensor image Sony Exmor RS IMX318 dan resolusi 23MP. Ponsel ini punya lensa terang, wide aperture dengan f/2.0 yang dikombinasikan dengan Optical Image Stabilization (OIS) 4-axis yang mampu mengeliminasi guncangan yang diakibatkan pergerakan tangan dan memungkinkan penggunaan shutter speed hingga 4 opsi lebih lambat dibanding smartphone umumnya.

Tak hanya foto, kamera juga mampu merekam video dengan resolusi 4K UHD (3840 x 2160). Fitur teknologi Electronic Image Stabilization (EIS) dengan 3-axis untuk memastikan hasil foto punya kualitas tinggi dan bebas guncangan.

ZenFone 3 Deluxe disertai RAM sebesar 6GB, jauh lebih besar dibandingkan dengan RAM smartphone rata-rata saat ini. Juga dilengkapi oleh media penyimpanan internal yang sangat cepat berbasis UFS 2.0 sebesar 256GB. Sebagai gambaran, media penyimpanan berbasis UFS 2.0 menawarkan kecepatan tiga kali lebih cepat dibandingkan dengan jenis memori eMMC 5.1 yang umum digunakan pada smartphone masa kini. Smartphone ini dipasarkan dengan harga mulai dari IDR 9 jutaan.

Spesifikasi Asus Zenfone 3 Deluxe ZS570KL

Model ASUS ZenFone 3 Deluxe ZS570KL
CPU Octa-core 14nm 64-bit 2.2GHz Qualcomm Snapdragon 820 (64GB storage) /Octa-core 14nm 64-bit 2.4GHz Qualcomm Snapdragon 821 (256GB storage)
GPU Adreno 530 624MHz
RAM 6GB RAM
Storage 64GB / 256GB UFS 2.0 + 5GB ASUS Webstorage
Micro SD Yes (up to 2TB)
Connectivity WIFI 802.11ac, MiMO Wi-Fi, Bluetooth 4.2, USB Type-C, Fingerprint sensor
Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100, LTE band 1 (2100), 2 (1900), 3 (1800), 5 (850), 8 (900), 26 (850), 28 (700), 39 (1900), 40 (2300), Speed HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat13 600/150 Mbps
SIM Card Micro SIM slot + Nano / MicroSD slot
Navigation GPS, AGPS, GLONASS, Beidou
Display 5.7” FHD 1920 x 1080, Super AMOLED IPS+ display with 178’ wide view angle,  Corning Gorilla Glass 4 display
Video Video Recording MPEG-4 2160 @30fps, Playback MPEG-4 up to 1080p
Battery Lithium-Polimer 3.000 mAh non removable with Quick Charge 3.0
Main Camera 23MP Sony Exmor RS™ IMX318, f/2.0, Laser/Phase Detection Autofocus, OIS (4-axis), dual-LED (dual tone) flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR / 16MP Sony Exmor RS IMX298
Front Camera 8MP, f/2.0, 85o wide-angle
Sensor Fingerprint, accelerometer, gyro, proximity, compass
Audio Dual Microphone dengan Noise Cancellation, ASUS SonicMaster untuk suara lebih jernih dan bass lebih dalam dengan 5 magnet sound chamber
OS Android M with next-gen ZenUI 3.0
Dimension 156.4 x 77.4 x 7.5mm / 146.9 x 74 x 7.7mm
Weight 170g
Color Titanium Grey, Glacier Silver
Harga IDR 9.099.000 / IDR 11.099.000
 



















































































 
Model ASUS ZenFone 3 Deluxe ZS570KL
CPU Octa-core 14nm 64-bit 2.2GHz Qualcomm Snapdragon 820 (64GB storage) /

Octa-core 14nm 64-bit 2.4GHz Qualcomm Snapdragon 821 (256GB storage)
GPU Adreno 530 624MHz
RAM 6GB RAM
Storage 64GB / 256GB UFS 2.0 + 5GB ASUS Webstorage
Micro SD Yes (up to 2TB)
Connectivity WIFI 802.11ac, MiMO Wi-Fi, Bluetooth 4.2, USB Type-C, Fingerprint sensor
Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100, LTE band 1 (2100), 2 (1900), 3 (1800), 5 (850), 8 (900), 26 (850), 28 (700), 39 (1900), 40 (2300), Speed HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat13 600/150 Mbps
SIM Card Micro SIM slot + Nano / MicroSD slot
Navigation GPS, AGPS, GLONASS, Beidou
Display 5.7” FHD 1920 x 1080, Super AMOLED IPS+ display with 178’ wide view angle,  Corning Gorilla Glass 4 display
Video Video Recording MPEG-4 2160 @30fps, Playback MPEG-4 up to 1080p
Battery Lithium-Polimer 3.000 mAh non removable with Quick Charge 3.0
Main Camera 23MP Sony Exmor RS™ IMX318, f/2.0, Laser/Phase Detection Autofocus, OIS (4-axis), dual-LED (dual tone) flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR / 16MP Sony Exmor RS IMX298
Front Camera 8MP, f/2.0, 85o wide-angle
Sensor Fingerprint, accelerometer, gyro, proximity, compass
Audio Dual Microphone dengan Noise Cancellation, ASUS SonicMaster untuk suara lebih jernih dan bass lebih dalam dengan 5 magnet sound chamber
OS Android M with next-gen ZenUI 3.0
Dimension 156.4 x 77.4 x 7.5mm / 146.9 x 74 x 7.7mm
Weight 170g
Color Titanium Grey, Glacier Silver
Harga IDR 9.099.000 / IDR 11.099.000

Leave a Comment